Kerjasama Raja Salman dan Dewan Syura Hasilkan Rencana Kebijakan Domestik dan Luar Negeri
Pemimpin tertinggi Arab Saudi, Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud, kemarin menjelaskan rencana kebijakan domestik dan luar negeri Kerajaan Arab Saudi pada pembukaan sidang ke-7 Dewan Syura Tahun Ke-3 Arab Saudi pada Senin (19/11)

MONITORDAY.COM - Pemimpin tertinggi Arab Saudi, Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud, menjelaskan rencana kebijakan domestik dan luar negeri Kerajaannya pada pembukaan sidang ke-7 Dewan Syura Tahun Ke-3 Arab Saudi pada Senin (19/11).
"Selain mendefinisikan kebijakan dalam dan luar negeri, pidato Raja Salman akan fokus pada pendirian Kerajaan tentang berbagai masalah dan menentukan tujuan dan program yang ingin dicapai oleh negara," kata Al Maatani, Wakil Ketua Dewan Syura.
Beberapa hal yang turut serta menjadi pembahasan Raja Salman dalam pemutusan kebijakannya yaitu, status regional dan global Kerajaan, pencapaian ekonomi yang kuat dan stabil, investasi, langkah reformasi, serta perluasan dua masjid suci yang turut dibahas.
Ketua Dewan Syura Arab Saudi, Sheikh Dr. Abdullah Al-Asheikh mengatakan, rencana yang akan disampaikan Raja Salman dalam pidatonya akan menjadi pedoman bagi dewan untuk memberikan pertimbangan mereka. Sementara Wakil Ketua Dewan Syura, Dr. Abdullah Bin Salim Al-Maatani mengatakan, pidato tersebut juga akan menjelaskan tujuan dan program yang ingin dicapai Arab Saudi di masa mendatang.
Selain menyatakan rasa terima kasih atas dukungan Raja Salman dan Putra Mahkota Mohammed bin Salman, Al-Mataani juga menyatakan bahwa Dewan Syura dan 24 komite di dalamnya akan bekerja keras mendukung rangkaian ekonomi, politik, budaya yang digelar kerajaan.