Kasus Covid-19 Terus Melonjak di Tangsel, Tersisa 64 Unit Tempat Tidur Isolasi

Kasus Covid-19 Terus Melonjak di Tangsel, Tersisa 64 Unit Tempat Tidur Isolasi
Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie/ Istimewa.

MONITORDAY.COM - Kasus Covid-19 terus melonjaknya di Tangerang Selatan (Tangsel). Hal ini membuat rumah sakit rujukan di wilayah itu semakin penuh dengan pasien Covid-19.

Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie menerangkan, tingkat keterisian tempat tidur isolasi di 23 rumah sakit rujukan wilayah Tangsel telah di atas 90 persen. Sedangkan untuk ruang intensive care unit (ICU) khusus penanganan pasien Covid-19 kini sudah terisi 98 persen.

"Kemarin dua hari ICU sempat 100 persen. Tapi sekarang 98 persen, ada penurunan hari ini. Tempat tidur isolasi 90 persen," kata Benyamin dalam keterangan yang dikutip redaksi, Senin (28/6/2021).

Dalam rinciannya, sebanyak 585 unit dari total 649 tempat tidur isolasi sudah terisi pasien Covid-19. Saat ini hanya tersisa 64 tempat tidur isolasi yang tersebar di 23 rumah sakit rujukan.

Untuk ruang ICU khusus penanganan pasien Covid-19 pada saat ini hanya tersisa satu unit dari total 51 ICU yang tersedia di Tangsel.

"Makanya sekarang saya sedang mendorong Rumah Sakit Serpong Utara, itu ada 70 bisa sampai 100 tempat tidur. Tapi sekarang yang bisa dipakai baru 25 tempat tidur dan itu juga sudah penuh," ungkap Benyamin.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Tangsel, terdapat penambahan 285 kasus baru Covid-19 per Minggu (27/6/2021) kemarin. 

Dengan penambahan kasus positif kemarin di Tangsel merupakan yang tertinggi kedua sejak pandemi Covid-19 melanda pada Maret 2020. Pada (25/1/2021) lalu, Tangsel mencatat penambahan kasus positif harian Covid-19 tertinggi, yaitu 291 kasus.

Atas penambahan kemarin, total kasus Covid-19 yang dicatat Dinas Kesehatan Tangsel sudah sebanyak 12.854 kasus.

Dari jumlah tersebut, Satgas Penanganan Covid-19 mengonfirmasi 11.282 orang di antaranya telah sembuh atau bertambah 30 orang dari data terakhir pada Sabtu (26/6/2021) lalu.

Lalu, pasien positif Covid-19 yang dilaporkan meninggal dunia bertambah satu. Total jumlah orang yang meninggal dunia karena Covid-19 menjadi 425 orang.

Hingga saat ini, terdapat 1.147 pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan. Jumlah kasus aktif itu merupakan angka tertinggi yang dicatatkan Tangsel selama pandemi.