Kampanye 'Teletubies' Ala Cawapres Sandiaga S Uno

Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, Jum’at (9/11/2018) kembali berkampanye di Tangerang Selatan untuk kali ini dia menyapa kader partai Gerindra. Pada kampanye sebelumnya beberapa waktu lalu, dia berkeliling bersama kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Kampanye 'Teletubies' Ala Cawapres Sandiaga S Uno
Kampanye Cawapres Sandiaga S Uno

MONITORDAY.COM - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, Jum’at (9/11/2018) kembali berkampanye di Tangerang Selatan untuk kali ini dia menyapa kader partai Gerindra. Pada kampanye sebelumnya beberapa waktu lalu, dia berkeliling bersama kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Menggunakan kemeja khas berwarna biru dengan kacamata bingkai hitam, Uno memaparkan beberapa visi dan misi yang disambut antusias oleh kader Gerindra yang terdiri dari kalangan milenial hingga emak-emak.

"Ini hari jumat yang penuh berkah.  Amin," ucap Sandiaga memulai perbincangan dengan ribuan kader Gerindra dari segala usia.

Uno dalam pertemuan ini menyebut ada dua isu utama yang dibawa pasangan nomor 02. Salah satunya adalah kampanye teletubbies.  Istilah ini digunakan untuk mengajak para kader Gerindra kampanye "teletubbies" alias kampanye damai tanpa ada gesekan dan kekerasan.

"Harus kampanye teletubbies.  Tidak boleh ada kekerasan dalam berdemokrasi. Harus damai dan bertarung atas dasar visi dan misi," ujarnya disambut riuh tepuk tangan para kader.

Selanjutnya,  Uno juga menjelaskan bahwa kampanye yang dilakukan fokus pada masalah ekonomi.  Seluruh kader Gerindra yang ada di Tangsel harus jelaskan kepada masyarakat bahwa pasangan nomor urut 02 fokus pada perbaikan ekonomi.

"Kita kampanyekan soal ekonomi.  Apa apa mahal dan ini yang akan kita perbaiki kedepan," ucapnya.

Aksi Sandiaga Uno meyapa para kader Gerindra dipusatkan di RM Telaga Seafood,  Serpong.  Sebelumnya,  Sandiaga menyempatkan diri ke Pasar Modern BSD dan disambut antusias oleh para pedagang dan emak emak yang sedang belanja.