Jokowi Usulkan Idham Aziz Sabagai Kapolri, DPR : Tepat Untuk Menjabat Sebagai Kapolri
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad menilai bahwa sosok Idham Aziz sudah tepat untuk menjabat sebagai Kapolri. Menurut Dasco, Aziz memiliki kapasitas dan kemampuan untuk menggantikan Tito Karnavian.

MONITORDAY.COM - Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad menilai bahwa sosok Idham Aziz sudah tepat untuk menjabat sebagai Kapolri. Menurut Dasco, Aziz memiliki kapasitas dan kemampuan untuk menggantikan Tito Karnavian.
"Ya kalau saya sebagai pribadi itu melihat sosok pak Idham Aziz memang sudah tepat untuk dicalonkan sebagai kapolri, baik dari segi angkatan, kapabilitas dan kemampuan bekerja yang selama ini sudah kita lihat secara bersama," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/10).
Kendati demikian, Dasco menguraikan keputusan tersebut dapat di tentukan oleh komisi III DPR terkait mekanisme uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri tersebut.
"Kalau komisi III memang telah memutuskan akan menggelar pada pekan ini ya itu bisa saja terjadi. Tapi kan kita belum tau, karena baru nanti sore atau besok kalau pak Aziz Syamsuddin sebagai koordinator bidang Polhukam sempat melantik pimpinan komisi III," tuturnya.
Diketahui, Komjen Idham Azis merupakan calon tunggal yang diusulkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) menggantikan Jenderal Tito Karnavian yang kini menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri di Kabinet Indonesia Maju.