Jokowi: Cucu Pertama saya Bagian dari Muhammadiyah

Jutaan Masyarakat Indonesia juga telah menikmati pelayanan dari Muhammadiyah. Merasakan kemajuan dan inovasi yang dibuat olehnya. Merasakan juga pelayanan yang diberikan perserikatan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan pendidikan.

Jokowi: Cucu Pertama saya Bagian dari Muhammadiyah
Presiden Jokowi saat memberi sambutan dalam acara peringatan milad ke 108 tahun Muhammadiyah, yang digelar secara virtual, Rabu (18/11).

MONITORDAY.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut bahwa Muhammadiyah telah dirasakannya memberikan pelayanan yang berkualitas. Baik di bidang kesehatan maupun pendidikan.

Hal ini dikatakan Presiden saat memberi sambutan dalam acara peringatan milad ke 108 tahun Muhammadiyah, yang digelar secara virtual, Rabu (18/11).

“Saya melihat dan merasakan langsung kualitas dan pelayanan Muhammadiyah. Cucu saya pertama dilahirkan di RSU PKU Muhammadiyah Solo. Mengikuti jejak neneknya menjadi bagian dari Muhammadiyah. Ibu Iriana juga pernah kuliah di Universitas Muhammadiyah Surakarta,” kata Jokowi.

Ia menambahkan, bahwa Jutaan Masyarakat Indonesia juga telah menikmati pelayanan dari Muhammadiyah. Merasakan kemajuan dan inovasi yang dibuat olehnya. Merasakan juga pelayanan yang diberikan perserikatan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan pendidikan.

Menurut Presiden, Muhammadiyah merupakan anugeran dari Allah kepada bangsa Indonesia.

“Muhammadiyah terus berikhtiar membumikan ajaran Alquran dan Hadis, ke dalam kehidupan masyarakat Indonesia secara kontekstual, berorientasi pada kemaslahatan masyarakat,” ujar Jokowi.

Jokowi juga mengapresiasi kerja nyata Muhammadiyah untuk mengatasi masalah kesehatan dan ekonomi di masyarakat di masa Pandemi, melalui tim khusus Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC).

“Pelayanan di 82 rumah sakit di berbagai provinsi, melalui 40 perguruan tinggi. Semua bergerak aktif melayani masyarakat melalui program respon Covid langsung sampai ke akar rumput,” kata Jokowi.

“Terimakasih kepada dokter, tenaga medis, rumah sakit Muhammadiyah dan Aisyiyah, yang bekerja tanpa kenal lelah siang malam. Semoga Allah Swt, senantiasa merahmati bapak ibu dalam menjalani tugas yang sangat mulia ini,” lanjutnya.

Presiden pun mengucapkan selamat kepada Muhammadiyah di miladnya yang ke 108. Ia berharap agar Muhammadiyah semakin berkontribusi nyata bagi bangsa.

“Atas nama masyarakat bangsa dan negara saya menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya, semoga perjalanan Muhammadiyah semakin jaya dan berjasa dalam perjalanan bangsa,” ucap Jokowi.