Jika Tak Maju Pilpres, Generasi Muda Milenial Tetap Ikut Arah Politik Gatot
Meski hingga kini belum ada satu pun partai politik yang meminang Mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo maju dalam Pilpres 2019.

MONITORDAY.COM - Meski hingga kini belum ada satu pun partai politik yang meminang Mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo maju dalam Pilpres 2019. Namun sekelompok anak muda yang menamakan dirinya Generasi Muda Milenial (GMM) berkomitmen untuk terus mengerahkan kekuatannya agar Gatot dilirik partai politik.
"Kami masih mendeklarasikan. Inilah semangat kami (Generasi Muda Milenial) dalam memberikan dukungan kepada beliau dan siap berjuang untuk Pak Gatot nanti," kata Ketua Generasi Muda Milenial, Bambang Irawan di bilangan Cikini, Jakarta, Minggu (22/04).
Pada kesempatan itu, GMM menyarankan agar tokoh kelahiran Tegal itu mencari partai politik yang memiliki nafas dan karakter kuat seperti dirinya.
"Sebagai mahasiswa dan generasi muda (kami memberikan saran), agar beliau mencari parpol yang cocok dengan beliau," katanya.
Disinggung soal partai politik apa yang paling cocok dengan karakter Gatot, GMM menilai partai besutan Prabowo Subianto merupakan partai yang paling ideal.
"Saya belum bisa menyimpulkan, tapi kalau saya lihat, karakternya Pak Gatot cocok dengan partai Gerindra, memang lahir dari nafas TNI," katanya.
Namun jika nantinya Gatot lebih memilih berlabuh ke poros ketiga atau justru berbalik mendampingi Jokowi dalam Pilpres 2019 nanti. Generasi Muda Milenial ini akan tetap mendukung Gatot.
"Kami ini sekarang lebih dukung ke Pak Gatot lah. Selanjutnya terserah pertimbangan Pak Gatot seperti apa," ujarnya.
[Mrf]