Idham Azis Terpilih Sebagai Kapolri, Bamsoet : Polri Perlu Lakukan Terobosan Digitalisasi

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengapresiasi atas terpilihnya Komisaris Jenderal (Komjend), Idham Azis sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Menurutnya, tugas dari Kapolri bukan hanya memajukan institusi kepolisian melainkan menjaga keamanan negara.

Idham Azis Terpilih Sebagai Kapolri, Bamsoet : Polri Perlu Lakukan Terobosan Digitalisasi
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet)

MONITORDAY.COM - Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengapresiasi atas terpilihnya Komisaris Jenderal (Komjend), Idham Azis sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Menurutnya, tugas dari Kapolri bukan hanya memajukan institusi kepolisian melainkan menjaga keamanan negara.

"Bukan hanya untuk memajukan institusi Polri agar lebih dekat di hati rakyat, melainkan juga untuk memajukan Indonesia sebagai negara yang aman dan damai, dengan penegakan supremasi hukum yang tegas sebagai salah satu indikatornya," kata Bamsoet dalam keterangannya, Rabu (30/10).

Lebih lanjut, Bamsoet mengatakan Kapolri harus mengupayakan persoalan radikalisme, dan terorisme, pekerjaan rumah terbesar Polri juga menyangkut pemberantasan korupsi dan peredaran narkoba. Selain itu, yang turut mengusik rasa keadilan dan menjadi keresahan terbesar masyarakat.

"Rakyat menunggu taji kepolisian dalam mencegah dan menindak korupsi serta peredaran narkoba. Tren peningkatan kinerja Polri di kedua bidang tadi memang sudah terlihat membaik, namun seharusnya masih bisa lebih ditingkatkan lagi," tambahnya.

Menurut Bamsoet, Idham Azis yang memiliki jam terbang panjang harus dimaksimalkan untuk meninggalkan warisan yang kuat. Sehingga, bisa membuat standar tinggi bagi para generasi berikutnya yang akan menjadi Kapolri.

"Polri juga perlu melakukan berbagai terobosan digitalisasi, baik di internal institusi Polri dari Polsek hinga Mabes, maupun dalam proses penegakan supremasi hukum. Digitalisasi merupakan sebuah keniscayaan yang tak terhindarkan, Polri tak boleh ketinggalan dalam menghadapinya," jelasnya.

Diketahui, Komisi III DPR resmi menetapkan Idham Azis sebagai Kapolri menggantikan Tito Karnavian. Penetapan Idham dilakukan usai serangkaian uji kelayakan atau fit and proper tes yang digelar Komisi III, Rabu (30/10).