Gerindra Minta Jatah Menteri, PDIP : tidak bisa serta merta menyatakan setuju atau tidak setuju

Partai Gerindra dikabarkan meminta jatah Menteri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi)  dikabinet periode kedua.

Gerindra Minta Jatah Menteri, PDIP : tidak bisa serta merta menyatakan setuju atau tidak setuju
Ilustrasi

MONITORDAY.COM - Partai Gerindra dikabarkan meminta jatah Menteri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi)  dikabinet periode kedua.

Ketua DPP PDIP, Puan Maharani enggan mengomentari soal kabar Gerindra yang akan meminta jatah menteri di kabinet kedua Presiden Jokowi.

"PDIP tidak bisa serta merta menyatakan setuju atau tidak setuju," ujar ketua DPR itu di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (7/10).

Menurutnya, Komposisi Menteri sepenuhnya merupakan hak prerogatif dari Presiden Joko Widodo.

"Kita ada partai lain yang kemudian bersama-sama dengan Pak Jokowi. Jadi ini semua merupakan hak prerogatif Presiden, harus dibicarakan secara matang dan bersama-sama dengan semua partai yang mendukung Pak Presiden," jelasnya.

Hingga saat ini, Ketua DPR periode 2019-2014 tersebut mengklaim belum membicarakan terkait hal itu.

"Presiden belum ngajak ngomong dan belum ada pembicaraan terkait itu," ucapnya.