Ekonomi Tetap Jalan Saat Pandemi, Kang Emil: Syaratnya Patuhi 3 M

Perekonomian di masa pandemi diminta tetap berjalan, namun gerakan 3 M wajib dipatuhi.

Ekonomi Tetap Jalan Saat Pandemi, Kang Emil: Syaratnya Patuhi  3 M
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil/Istimewa

MONITORDAY.COM - Perekonomian di masa pandemi diminta tetap berjalan, namun gerakan 3 M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak tetap dilakukan. Masyarakat juga diminta tidak lelah jalankan 3 M.

Hal tersebut diungkapkan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada kegiatan Bakti Sosial Gubernur Jawa Barat Bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jabar di alun-alun Keraton Kasepuhan Cirebon, Minggu (20/9/2020).

“Ekonomi boleh buka, asal 3 M. Ekonomi akan ditutup kalau terjadi pelanggaran 3 M,” ungkap Kang Emil, panggilan akrab Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

Untuk itu Emil menitipkan pesan agar perekonomian bisa terus berjalan di masa pandemi Covid-19, protokol kesehatan berupa 3M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak tetap dilakukan. “Kecuali pendidikan,” ungkap Emil.

Pendidikan baru bisa dijalankan, kata dia, jika suatu daerah betul-betul sudah zona hijau, gurunya juga sudah diswab dan internet sudah berjalan dengan baik.

Pada kesempatan itu, Emil juga mengungkapkan, masyarakat yang terdampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 di Jabar tetap menjadi prioritas mereka.