Demi Merah Putih, Kapal PSDKP-KKP RI Tangkap 5 Kapal Asing Di Laut Natuna Utara
Menteri KKP hingga Direktur Pengendalian dan Operasi Armada PSDKP KKP memberikan apresiasi kepada Lima Komandan Kapal Pengawas KKP-RI dengan gigih berhasil menangkap 5 Kapal Ikan Asing (KIA) di laut Natuna Utara.

MONITORDAY.COM - Demi Merah Putih, Lima Komandan Kapal Pengawas KKP-RI dengan gigih berhasil menangkap 5 Kapal Ikan Asing (KIA) di laut Natuna Utara, sehingga patut diapresiasi. Hal ini karena perlawanan Kapal Asing juga sengit hingga baku hantam pun tak terelakan.
Menteri KKP, Edhy Prabowo langsung berikan apresiasi kepada Kelima Komandan Kapal Pengawas atas upaya dan keberanian mereka.
“Saya bangga kepada kepada lima Komandan kapal pengawas KKP-RI. Mereka sangat berani menangkap 5 kapal asing belum lama ini,” Kata Menteri Edhy yang di dampingi oleh Direktur Pengendalian dan Operasi Armada Pengawasan Sumber Daya Kelautan Perikanan (PSDKP) KKP, Pung Nugroho Saksono, A.Pi, MM saat Konferensi Pers di aula PSDKP Batam, Rabu (4/3/2020).
Edhy mengungkapkan dari 5 kapal asing itu petugas berhasil mengamankan 68 anak buah kapal (ABK). Saat ini, mereka sudah diamankan di pangkalan PSDKP Batam.
Lebih lanjut, Ia juga tekankan demi merah putih, semua harus saling bahu membahu saat berjuang ditengah laut.
“Saya yakin pencurian tak berhenti. Tapi kita juga tak berhenti menjaga laut. Jadi, kekompakan tak pernah berhenti,” tegasnya.
Terkait 68 ABK kapal yang diamankan, akan dilakukan sesuai mekanisme yang ada. Ke-5 kapal tersebut langsung ditarik ke pangkalan PSDKP Batam untuk ditindaklanjuti.
Sementara itu, Direktur Pengendalian dan Operasi Armada Pengawasan Sumber Daya Kelautan Perikanan (PSDKP) KKP, Pung Nugroho Saksono, A.Pi MM juga sangat bangga dengan kinerja timnya.
Ia tegaskan, apa yang dilakukan Kelima Kapten ini adalah bentuk bukti nyata bahwa KKP RI tidak main-main dalam berangus illegal fishing. Mereka tinggalkan orang-orang yang mereka cintai demi menjaga laut Indonesia.
Tangkap Kapal Asing ini kata Ipunk, mempertaruhkan nyawa. Namun demi Bahari Berdaulat, Indonesia Berdigdaya, nyawa pun siap dipertaruhkan.
"catat baik-baik, kami tidak kendor dan tidak kasih ampun dengan kapal asing" tegasnya
Berikut Lima Komandan Kapal Pengawas (KP) KKP yang berhasil menangkap Kapal Ikan Asing di Perairan Laut Natuna Utara:
1. Komandan Kapal Pengawas Orca 01
(Captain Prio)
2. Komandan Kapal Pengawas Orca 02
(Captain Sutisna)
3. Komandan Kapal Pengawas Orca 03
(Captain Makruf)
4. Komandan Kapal Pengawas Paus
(Captain Ical Khaidir)
5. Komandan Kapal Pengawas Hiu Macan Tutul 02
(Captain Ilman Rustam)