Banjir Menimpa Jabodetabek, DPR : Tetap Mengedepankan Kepentingan Masyarakat

Bukan malah saling melempar tanggung jawab dan tetap mengedepankan kepentingan masyarakat.

Banjir Menimpa Jabodetabek, DPR : Tetap Mengedepankan Kepentingan Masyarakat
Ketua DPR, Puan Maharani

MONITORDAY.COM - Ketua DPR, Puan Maharani meminta seluruh lembaga terkait saling bersinergi dan bekerja sama dalam penanganan banjir yang melanda wilayah Jabodetabek sejak Rabu (1/1/2019) lalu.

"Bukan malah saling melempar tanggung jawab dan tetap mengedepankan kepentingan masyarakat," kata Puan dalam keterangannya, Kamis (02/01/2020).

Sebelumnya, BNPB menyatakan 16 orang meninggal akibat banjir di Jakarta dan sekitarnya. Sementara itu, Puan menyampaikan duka cita yang mendalam serta turut berduka atas jatuhnya korban.

Menurut Puan, masih banyak korban yang belum dievakuasi dari rumah-rumah yang terkepung banjir.Sehingga, ia meminta tim evakuasi terus menyisir untuk menghindari jatuhnya korban.

"Karena itu tim evakuasi harus menyisir seluruh wilayah terdampak untuk menghindari jatuhnya korban yang lebih banyak," jelasnya.

Lebih lanjut, politisi PDIP itu juga berharap pemerintah pusat dan pemerintah Daerah harus bersinergi dalam menyusun kebijakan dan program penanggulangan banjir di Jabodetabek.

Terkait peran Pemerintah, Puan mengatakan bisa melakukan operasi tanggap darurat meliputi operasi penyelamatan para korban, pendirian tempat pengungsian, dapur umum, pengamanan rumah dan aset para korban, serta mengantisipasi munculnya penyakit-penyakit pasca banjir.

"Pada saat Tangap Darurat, pemerintah agar mengerahkan seluruh kementerian dan Lembaga terkait untuk membantu masyarakat terdampak dan segera melakukan upaya pemulihan," pungkasnya.