Anggota DPRD Soroti Tempat Tidak Layak yang dijadikan Monitoring Covid-19

Anggota DPRD Soroti Tempat Tidak Layak yang dijadikan Monitoring Covid-19
Mukomuko/net

MONITORDAY.COM - Anggota Komisi IV DPRD Kalimantan Selatan Athailah Hasbi  menilik beberapa kondisi jalan negara Banua Anam-Tanah Bumbu sebagai jalur  alternatif namun kondisinya di sejumlah titik dan sisi jalan ditumbuhi rerumputan liar.

"Saya baru pulang kunjungan kerja Komisi dari Batulicin (260 kilometer timur Banjarmasin), ibukota Tanah Bumbu melalui jalan tersebut," ujarnya.

Tanah Bumbu akan dijadikan monitoring dan evaluasi pandemi COVID-19, serta memantau persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Tingkat Provinsi Kalsel di Batulicin, Oleh sebab itu dirinya meminta perhatian dari Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Wilayah XI Kalsel.

"Apalagi nanti saat kegiatan MTQ di Batulicin kemungkinan banyak warga masyarakat daerah hulu sungai atau Banua Anam melintasi jalan nasional yang berada di pedalaman Pegunungan Meratus tersebut," ujarnya.

"Karena dari Banua Anam ke Batulicin lewat jalan negara lintas pedalaman Meratus lebih cepat serta bahan bakar minyak (BBM) lebih hemat," lanjutnya.

Sebagai contoh kalau kondisi jalan baik, dari Batulicin - Mentewe - Emil Baru - Paramasan - Piani - Kandangan - Barabai atau melalui jalan negara lintas pedalaman Meratus lama tempuh bisa cuma lima jam.

Sedangkan kalau dari Barabai - Kandangan - Rantau - Martapura - Banjarbaru - Pelaihari - Batulicin atau sebaliknya memakan waktu sampai delapan jam.

"Selain masalah kebersihan sisi-sisi jalan negara itu jangan dipenuhi rumput liar, juga perlu drainase guna menghindari genangan air di badan jalan," kata Athaillah Hasbi.

Banua Anam Kalsel meliputi Kabupaten Tapin dengan ibukotanya Rantau (117 km utara Banjarmasin), Hulu Sungai Selatan - Kandangan (125 km utara Banjarmasin), dan Hulu Sungai Tengah - Barabai (165 km utara Banjarmasin).

Kabupaten Hulu Sungai Utara dengan ibukotanya Amuntai (185 kilometer utara Banjarmasin) - Balangan - Paringin (217 kilometer utara Banjarmasin) dan Kabupaten Tabalong dengan ibukotanya Tanjung (237 kilometer utara Banjarmasin).