60 Ribu Vaksin Tersedia untuk Warga Jakarta Hari Ini

MONITORDAY.COM - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengajak warga di Ibu Kota yang belum mendapatkan atau mengikuti Vaksinasi Covid-19 bisa mendatangi dua lokasi vaksinasi massal pada Minggu (11/7/2021) hari ini.
"Ayo warga Jakarta ikuti program #SerbuanVaksinasi di Jakarta! Minggu nanti terdapat 60 ribu kuota vaksinasi yang tersedia," tulis Anies melalui Instagram pribadinya @aniesbaswedan seperti dikutip redaksi, Minggu (11/7/2021).
Dua lokasi vaksinasi massal ini diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat dan JIExpo/Pekan Raya Jakarta (PRJ), Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Untuk yang di Gelora Bung Karno Terdapat jalur antrian khusus JAKI di Gate F (Biru) dan Gate H (Kuning) untuk yang di JiExpo berada di Hall B dan C," jelas Anies.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga mengimbau masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19 untuk segera mendaftar melalui aplikasi JAKI. Dalam hal ini, aplikasi JAKI dapat diunduh di smartphone.