Terkait Susunan Kabinet Kerja, Megawati: Itu Kewenangan Jokowi

Koalisi kubu Jokowi tengah sibuk terkait susunan kabinet kerja jilid II. Namun, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri belum tampak ke permukaan.

Terkait Susunan Kabinet Kerja, Megawati: Itu Kewenangan Jokowi

MONITORDAY.COM - Koalisi kubu Jokowi tengah sibuk terkait susunan kabinet kerja jilid II. Namun, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri belum tampak ke permukaan.

Menurut Mega, terkait dengan bursa kabinet Jokowi-Maruf itu merupakan kewenangan presiden terpilih.

"Sama sekali saya menyerahkannya ke Presiden," kata Megawati yangvdikutip dalam keterangan tertulisnya, Rabu (10/07/2019).

Dia mengatakan, terkait pemilihan menteri bisa dutanyakan langsung kepada presiden terpilih.

Menurutnya, tugas partai politik hanya sebatas mencari pasangan capres-cawapres untuk dipilih rakyat.

Selqin itu, partai politik hanya bisa menyarankan dan mengusulkan calon pembantu Presiden di Kementerian.

"Tetapi tidak ada sebuah bentuk perhitungan yang proporsional bahwa seharusnya begini begitu," tegas Mega.

Lebih lanjut megawati menuturkan terkait koalisi Jokowi-Amin akan berubah atau tidak, itu bisa ditanyakan ke Jokowi, meskipun dirinya akan memberi masukan.

"Kalau untuk urusan itu, saya nanti akan ngomong, tapi tidak di sini," pungkasnya.