Stop Press: Jerman Diamuk Kelompok Bersenjata

Stop Press: Jerman Diamuk Kelompok Bersenjata
Polisi Jerman/Reuters

MONDAYREVIEW.COM, Jakarta - Sekelompok orang bersenjata mengamuk di pusat perbelanjaan Kota Munich, Jerman, pada Jumat (22/7) waktu setempat. Aksi sporadis itu telah menyebabkan banyak korban tewas.

Seorang juru bicara Polisi Munich mengatakan, hingga saat ini pihaknya belum berhasil menangkap pelaku. "Kami percaya, kita berhadapan dengan penembakan," katanya, seperti dikutip Reuters.

Televisi NTV melaporkan, Kementerian Dalam Negeri Bavaria telah merilis jumlah korban yang bergelimpangan. Hingga saat ini tercatat tiga orang tewas. Kendati demikian, secara umum jumlah korban tewas itu belum dapat dipastikan.

Lebih lanjut, juru bicara Polisi yang tidak disebutkan namanya itu mengungkapkan, kejadian ini dilakoni lebih dari satu pria bersenjata. 

"Kami percaya ada lebih dari satu pelaku. Laporan pertama datang pukul enam sore, penembakan tampaknya mulai di suatu restoran cepat saji di pusat perbelanjaan. Masih ada orang di pusat perbelanjaan. Kami mencoba untuk mendapatkan orang yang keluar dan mengurus dari mereka," pungkasnya.

FAHREZA RIZKY