SMKN 9 Bandung Gelar "Pameran Virtual Expose Salapan"

SMKN 9 Bandung Gelar "Pameran Virtual Expose Salapan"
Siswa SMKN 9 Bandung sedang memamerkan Peragaan Busana pada Pameran Virtual Expo (Disdik Prov Jabar)

MONITORDAY.COM - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 9 Bandung gelar pameran virtual bertajuk "Pameran Virtual Expo Salapan". Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula SMKN 9 Jalan Soekarno Hatta Bandung.

Pameran tersebut merupakan bentuk apresiasi dari pihak sekolah kepada peserta didik atas karya yang dihasilkan. Karya tersebut berupa produk maupun start up bisnis. Selain itu, pameran ini juga bertujuan mengenalkan karya siswa kepada khalayak luas. 

"Karya siswa biasanya hanya ditaruh di ruang-ruang kelas. Digelarnya pameran yang memanfaatkan platform digital ini adalah upaya kita mengekspose karya para siswa ke publik," tutur Anne Sukmawati Kepala SMKN 9 Bandung. 

Anne menambahkan bahwa adanya pameran ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk terus berkarya. Pameran ini juga menjadi bukti bahwa pandemi tidak menjadi alasan untuk berhenti berinovasi. 

"Kreativitas dan inovasi mereka menunjukkan kalau kita tidak kalah oleh pandemi," ujarnya.

Ada tujuh kategori pameran yang ditampilkan dalam kegiatan tersebut. Semuanya dikreasikan oleh siswa dengan kompetensi keahlian beragam. 

Pertama adalah Fashion Show "The Art of Shibori", kolaborasi kompetensi keahlian tata busana dan tata kecantikan kulit dan rambut. 

Kedua adalah penyajian Platted Dessert "Molekuler Gastromoni", kreasi siswa kompetensi keahlian tata boga.

Ketiga, "Virtual Boot Tour" oleh siswa kompetensi keahlian usaha perjalanan wisata. Keempat, yaitu "Make Up Artist", kreasi siswa kompetensi keahlian kecantikan kulit dan rambut.

Kelima, Reservasi Ticketing dan Guiding "Smailing West Java" oleh siswa kompetensi keahlian usaha perjalanan wisata. Keenam, "Towel Folding" (seni melipat handuk) oleh siswa kompetensi keahlian perhotelan. Terakhir, "Character Design" karya siswa kompetensi keahlian desain komunikasi visual. 

Pameran virtual tersebut ditayangkan di seluruh media sosial, mulai dari Facebook, Instagram, Youtube hingga Zoom.