Seorang Ibu Tega Bunuh Bayinya Sendiri, Lantaran Malu dengan Keluarga Mertua

MONITORDAY.COM - Kepolisian Sintang ringkus seorang ibu (VRD) yang tega membunuh anak bayinya sendiri yang baru melahirkan dari hasil perselingkuhan dengan pria lain.
Kasat Reskrim Polres Sintang, AKP Hoerrudin, mengatakan ia ditangkap setelah warga sekitar menemukan adanya mayat bayi di dalam parit di Dusun Sumber Wangi, Desa Pagal Baru, Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang.
Diduga bayi melahirkan di dalam WC berdinding terpal dan masih bernyawa, ketika anaknya keluar, dia berusaha untuk memutuskan tali arinya, lantaran tali ari tak terputus, tersangka kemudian mencekik leher anak tersebut.
"Bayi baru lahir itu masih bernyawa ketika tersangka langaung membawanya ke parit dekat rumah kemudian menggali lumpur sedalam 50 centimeter," ujar Hoeruddin, Kamis (1/7).
Setelah itu, ia membenamkan anaknya ke dalam parit, karena malu hubungan gelapnya dengan pria lain ketahuan keluarga mertuanya.
Sebelumnya, penemuan mayat bayi yang terendam dalam parit Desa Pagal Baru, Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang, berawal dari bau tak sedap bercak darah dan tembuni bayi yang disembuyikan VRD di dalam kamar.
Bercak darah bekas pendarahan VRD pasca melahirkan itu ditelusuri oleh MR, abang ipar pelaku, jejak itu menuntunnya sampai ke parit, tak jauh dari rumah.
Atas perbuatanya VRD dijerat pasal dugaan tindak pidana kekerasan terhadap anak dan atau kejahatan terhadap jiwa orang.