Resmi dilantik, Balad Jokowi Korda Sumedang Targetkan 60 Persen Suara Jokowi-Ma'ruf

Relawan Balad Jokowi Koordinator Daerah Sumedang pada Sabtu (9/2), resmi dilantik dan dikukuhkan menjadi pengurus Korda. Acara pelantikan ini digelar di Hotel Handayani, Sumedang, Jawa Barat.

Resmi dilantik,  Balad Jokowi Korda Sumedang Targetkan 60 Persen Suara Jokowi-Ma'ruf
Foto bersama Relawan Balad Jokowi Korda Sumedang setelah acara pelantikan, di hotel Handayani, Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (9/2).

MONITORDAY.COM - Relawan Balad Jokowi Koordinator Daerah Sumedang pada Sabtu (9/2), resmi dilantik dan dikukuhkan menjadi pengurus Korda. Acara pelantikan ini digelar di Hotel Handayani, Sumedang, Jawa Barat. 

Di hadapan ratusan peserta dan relawan yang hadir, Abdurohim, selaku ketua Korda Balad Jokowi Sumedang menegaskan tekad mereka untuk memenangkan Jokowi-Maruf di daerah tersebut. Ia berkeyakinan, melalui program yang akan disusunnya, para relawan akan berusaha menarik simpati pemilih setempat untuk memilih Paslon 01 itu.

"Melaui Balad Jokowi, kami akan bekerja keras agar Jokowi-Ma'ruf menang di Sumedang," tegas Rohim. 

Dia mengungkapkan, bahwa sebagain besar relawan yang hadir, sebelumnya pada pemilihan umum 2014 lalu memilih Prabowo. Namun saat, ini mereka telah menagasakan untuk memilih Jokowi. 

"Kami membacanya karena Jokowi sudah membuktikan keberhasilan pemerintahannya. masyarakat di sini juga sudah mengerti bahwa kinerja Jokowi telah dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat banyak," terang Rohim.

Karena itu Ia optimis akan mencapai target yang telah dibuat. Mengingat, masyarakat yang sudah mulai banyak yang pilih Jokowi, juga antusiasme para relawan untuk menarik suara pemilih di Sumedang untuk menangkan calon Petahana itu. 

"Kami optimis, akan mencapai target 60 persen suara masyarakat Sumedang untuk Jokowi-Ma'ruf," tegas Rohim. 

Acara pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Koordinator Pusat Balad Jokowi, H. Muchlas Rowie. Ia menanyakan kesanggupan dan kesiapan untuk memenangkan Paslon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Seraya dijawab siap dengan tegas oleh relawan yang dilantik.

Dalam kesempatan itu, Muchlas mengaku senang dengan kabar disampaikan oleh Ketua Korda Sumedang, bahwa banyak dari masyarakat setempat yang di pemilu sebelumnya tidak memilih Jokowi, namun saat ini mereka ramai-ramai menyatakan untuk memilih mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

"Tidak apa-apa dulu tidak memilih Jokowi, tapi sekarang sudah tahu, berarti ada kemajuan. Masyarakat sudah merasakan hasil dari kinerja pak Jokowi," tuturnya. 

Muchlas juga menceritakan perjuangannya untuk meyakinkan sanak famili untuk memilih Jokowi. Ia mengungkapkan, meski dulu ada penolakan, namun saat ini meraka telah menyatakan memilih Jokowi-Ma'ruf. 

"Alhamdulillah, keluarga besar saya telah menyatakan untuk memilih pak Jokowi. Meski dulunya saya sangat sulit untuk meyakinkan mereka," ucapnya.

Karena itu, Muchlas berharap, agar para peserta dan anggota yang hadir untuk meyakinkan masyarakat, terutama orang-orang terdekat agar mendukung Paslon nomor urut 01 itu. "Pokoknya kita harus yakinkan yang sadulur, sasumur, dan sakasur, untuk memilih Jokowi-Ma'ruf Amin," tegasnya. 

Acara pelantikan berlangsung meriah karena dihadiri oleh sekitar 500 peserta dan relawan. Selain itu, turut hadir juga Ketua Srikandi Balad Jokowi Indri Astuti, beserta Wakilnya Inout Wisnu Wardono.