Raih Silver Winner, Majalah DIKTI Torehkan Prestasi dalam InMA 2021

Raih Silver Winner, Majalah DIKTI Torehkan Prestasi dalam InMA 2021
Tangkapan Layar Kegiatan InMA 2021 (dikti.kemdikbud.go.id)

MONITORDAY.COM - Serikat Perusahaan Pers Pusat kembali menyelenggarakan Ajang Inhouse Magazine Award (InMA) tahun 2021. Dalam ajang ini, ditetapkan nominasi-nominasi produk-produk pers terbaik dari beragam kalangan, salah satunya adalah dari instansi pemerintahan. 

Dilansir dari laman resmi Ditjen Dikti Kemendikbud, Majalah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan raih Silver Winner pada Indonesia Inhouse Magazine Award (InMA) 2021, kategori Kementerian dan Lembaga Pemerintah Terbaik pada Rabu (24/02)

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Nizam, mengatakan hal ini menjadi pemicu agar ke depan Ditjen Dikti terus memberikan informasi lebih banyak lagi dan juga dibutuhkan oleh masyarakat melalui berbagai kanal media yang dimiliki.

“Prestasi ini tentunya menjadi pemicu agar terus memberikan informasi yang memang dibutuhkan oleh masyarakat, terutama para pemangku kepentingan yang berhubungan dengan pendidikan tinggi. Selain itu berbagai kanal media akan terus dioptimalisasi dalam rangka mendukung hal tersebut,” tutur Nizam.

Adapun daftar pemenang kategori The Best of Government Inhouse Magazine (InMA) 2021 adalah :

  1. Gold Winner
    Otoritas Jasa Keuangan – Majalah Integrasi
    Edition 68/September 2020
  2. Gold Winner
    Bank Indonesia – BICARA
    Edition 82/2020
  3. Gold Winner
    Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan Kementerian Keuangan – Edukasi Keuangan
    Edition 59/27/August/2020
  4. Silver Winner
    Kementerian Keuangan – Media Keuangan
    Vol. XV/No. 154/June/2020
  5. Silver Winner
    Bank Indonesia – Majalah Fokus
    Edition 56/2020
  6. Silver Winner
    Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan – DIKTI
    Edition 01/Vol.01/May/2020
  7. Silver Winner
    Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional DKI Jakarta-Jawa Barat, Dirjen Bina Marga-Kementerian PUPR – Buletin POINT
    Edition I-August 2020
  8. Bronze Winner
    Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat – Majalah KIPRAH
    Vol.105th/Edition October-November 2020

Pada kegiatan ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan juga mendapatkan penghargaaan silver winner untuk majalah Jendela pada kategori The Best of E – Magazine Government (InMA) 2021.