Publik di Negeri Matador Tuntut Sistem Kerajaan Segera Dibubarkan

Sebuah jajak pendapat oleh SigmaDos yang diterbitkan di surat kabar konservatif El Mundo menemukan, 63,3 persen responden menyatakan sistem kerajaan di Spanyol segera dibubarkan dan seluruh keluarga kerajaan menjadi keluarga biasa juga tidak ada perlakuan istimewa bagi mereka.

Publik  di Negeri Matador Tuntut Sistem Kerajaan Segera Dibubarkan
Keluraga Kerajaan Spanyol/ Istimewa

MONITORDAY.COM - Aksi demonstrasi menuntut dibubarkannya sistem monarki di Spanyol pada minggu lalu  (9/8/2020), waktu setempat menuai respon positif. Publik Spanyol sangat terkejut dengan mantan raja Juan Carlos yang terlibat koropsi uang negara terbesar sepanjang sejarah Spanyol. 

"Kami harus membersihkan sistem korupsi dan kami harus mulai dari mahkota," kata sopir bus yang berada di antara sekitar seratus pengunjuk rasa di Madrid, Jose Emilio Martin.

Protes terhadap keluarga kerajaan telah menyebar ke seluruh Spanyol sejak kepergian dramatis mantan raja itu. Sekitar 100 orang berdemonstrasi di Valencia dan lebih banyak protes direncanakan di Mallorca minggu ini selama kunjungan Raja Felipe VI ke pulau itu.

Sebuah jajak pendapat oleh SigmaDos yang diterbitkan di surat kabar konservatif El Mundo menemukan, 63,3 persen responden menyatakan sistem kerajaan di Spanyol segera dibubarkan dan seluruh keluarga kerajaan menjadi keluarga biasa juga tidak ada perlakuan istimewa bagi mereka.