Pengamat: Survei Lingkungan Sekolah Rentan Buat Sekolah Dicap Radikal

Pengamat: Survei Lingkungan Sekolah Rentan Buat Sekolah Dicap Radikal
Sumber gambar: kompas.com

MONITORDAY.COM - Pengamat pendidikan Indra Charismiadji sebut survei lingkungan sekolah yang dilaksanakan Kemendikbud berpotensi membuat sekolah mendapatkan label seperti sekolah radikal.

Hal ini didasarkan pada pertanyaan-pertanyaan yang diberikan kepada sekolah. Pertanyaan tersebut dinilai bisa berpotensi membangkitkan sentimen SARA. 

“Betul-betul berpo­tensi untuk memberikan label seseorang, dikatakan tidak ada profiling tapi akan ketemu nanti labelnya, ‘oh sekolah ini belum bhinneka’ kan begitu, sekolah yang belum bhineka bisa bahasa lainnya kan seko­lah yang radikal, sekolah yang anti Pancasila, guru yang ra­dikal, kepala sekolah yang anti Pancasila,” ujarnya.

Indra kemudian memper­tanyakan tujuan Kemendik­budristek membuat survei tersebut.

“Ini nggak jelas se­betulnya tujuan Kemendikbud apa, yang mau dicapai apa dengan melakukan survei dan surveinya bagian dari AN,” tuturnya.