Polres Sukabumi Kota Dirikan Rumah Kreatif Milenial

Beberapa pelatihan yang akan diberikan di dalam rumah kreatif Milenial yaitu pelatihan membuat jumputan, membatik, membuat keripik singkong, menyablon kaos, barista, seni budaya dan lain sebagainya.

Polres Sukabumi Kota Dirikan Rumah Kreatif Milenial
Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni S.I.K., S.H., M.H.

MONITORDAY.COM - Polisi Reserse (Polres) Sukabumi Kota membentuk Rumah Kreatif Milenial dalam rangka pembinaan terhadap anak-anak berandalan, geng motor, serta mantan Napi, pada Rabu (15/7), di Aula Rekonfu Polres Sukabumi Kota.

Beberapa pelatihan yang akan diberikan di dalam rumah kreatif Milenial yaitu pelatihan membuat jumputan, membatik, membuat keripik singkong, menyablon kaos, barista, seni budaya dan lain sebagainya.

Dalam sambutannya, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni S.I.K., S.H., M.H mengatakan bahwa dibentuknya Rumah Kreatif Milenial ini merupakan upaya yang dilakukan oleh Polres Sukabumi Kota dalam rangka memberikan kegiatan-kegiatan positif bagi generasi muda agar tak terjerumus dalam hal negatif.

"Kami mempunyai ide untuk membentuk rumah kreatif milenial polres Sukabumi Kota dengan tujuan agar anak-anak generasi milenial tidak terjemus di dalam hal-hal negatif terlalu lama, isi hidup kita dengan kegiatan yang positif," katanya.

AKBP Sumarni berharap dengan adanya RKM ini bukan hanya sekedar pelatihan semata tetapi peserta bisa langsung membuat usaha sendiri yang nantinya dapat menopang perekonomian masing masing.

"Kami mengajak generasi muda yang kemarin masih melakukan perbuatan negatif untuk hijrah melalui wadah RKM dan jika peserta berprestasi maka kami yang akan berikan modal untuk membuat usaha mandiri," tambahnya.

Lebih lanjut, Ia juga berharap kepada generasi milenial, agar tidak menggunakan masa muda dengan nongkrong-nongkrong lebih baik digunakan untuk usaha kreatif, inovatif dan kerja keras.

Selain Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni, turut hadir juga dalam acara pembukaan tersebut, Wakapolres, Kompol Sulaiman Salim, S.pd., S.H., M.H, Kasat Binmas, AKP Iman Retno, S.I.P, KBO Binmas, IPDA Deni Irawan, S.H, serta Generasi Milenial Kota Sukabumi sebanyak 22 orang.