Menuju New Normal, Ketua DPR Minta Perguruan Tinggi Lakukan Kajian Ilmiah Inovatif
Indonesia menantikan hadirnya terobosan dan inovasi di bidang kesehatan dan bidang-bidang lainnya di dalam menyongsong tatanan baru menghadapi Covid-19.

MONITORDAY. COM - Ketua DPR RI, Puan Maharani meminta perguruan tinggi untuk melakukan kajian ilmiah yang inovatif terkait menghadapi penerapan kenormalan baru (New Normal) pandemi Covid-19.
"Indonesia menantikan hadirnya terobosan dan inovasi di bidang kesehatan dan bidang-bidang lainnya di dalam menyongsong tatanan baru menghadapi Covid-19," kata Puan dalam acara diskusi webinar bertajuk 'Memaknai Pancasila di era Pandemi' yang diselenggarakan Universitas Brawijaya Malang, Rabu (03/06/2020).
Lebih lanjut, Puan menekankan bahwa perguruan tinggi harus menginisiasi dilakukannya terobosan di bidang kesehatan untuk mendorong pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19). Ia pun memberi contoh, seperti terobosan dalam alat kesehatan, yaitu ventilator portable dan vaksin Covid-19.
"Contohnya ventilator portable yang sangat dibutuhkan saat ini. Kemudian terobosan untuk menemukan vaksin Covid-19, di bidang logistik diperlukan inovasi distribusi barang yang aman dari penyebaran Covid-19," ucapnya.
Politisi PDIP itu juga meminta kajian ilmiah itu dapat segera dilakukan sebelum penerapan new normal, sehingga hasil kajian tersebut dapat menjadi acuan pemerintah.
Menurut Puan, masukan dari perguruan tinggi yakni bentuk gotong royong di tengah pandemi Covid-19 ini.
"Gotong royong itu inti ajaran Pancasila yang disampaikan Bung Karno. Pandemi ini hanya bisa diatasi jika kita semua bergotong royong dalam skala besar," tambahnya.