Mensesneg Turut Bangga atas Berdirinya Universiti Muhammadiyah Malaysia

Mensesneg Turut Bangga atas Berdirinya Universiti Muhammadiyah Malaysia
Menteri Sekretaris Negara, Pratikno/(Foto: Ist)

MONITORDAY.COM - Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengucapkan selamat atas berdirinya Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM), sebagai kampus Indonesia pertama yang berdiri di luar negeri. Menurut dia, kabar ini merupakan kabar membanggakan di bulan kemerdekaan. 

“Kelahiran UMAM di bulan kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 ini, di tengah berbagai kesulitan menghadapi pandemi Covid-19 ini, sungguh sangat membanggakan," kata Mensesneg, dalam pernyataanya, Jumat (13/8/2021). 

Menurut dia, capaian monumental bidang pendidikan ini semakin memperluas kontribusi pencerahan Muhammadiyah untuk sesama di mancanegara. 

Pratikno pun berharap UMAM semakin memperkokoh jembatan diplomasi kebudayaan Indonesia, khususnya dengan negara-negara serumpun Melayu di Asia Tenggara. 

"Saya yakin dakwah Muhammadiyah terus menembus batas negara dalam menebarkan manfaat untuk pencerahan sesama dan kemanusiaan. Selamat dan sukses atas berdirinya UMAM," kata Mensesneg Pratikno. 

Seperti diketahui, Pimpinan Pusat Muhammadiyah resmi memperoleh izin pendirian universitas Muhammadiyah di Malaysia dengan nama Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM). 

Izin resmi ini dikeluarkan oleh Pemerintah Malaysia melalui Jabatan Pendidikan Tinggi pada Kementerian Pengajian Tinggi Malaysia pada 5 Agustus 2021. 

Kampus UMAM akan membuka 15 program studi yang ditawarkan kepada mahasiswa. Yakni yerdiri dari 5 program studi PhD, 5 program studi Master, dan 5 program studi Bachelor. 

“UMAM menawarkan 15 prodi. Program ini didukung dengan 7 guru besar yang dipimpin oleh Datok Muhammad Nuh,” kata Rektor UMAM, Waluyo Adi Siswanto. 

Terkait operasionalnya, Waluyo mengatakan, UMAM bersifat terbuka untuk semua negara dan kebangsaan sebagai wujud pendidikan inklusif bagi semua warga bangsa di ranah global. 

“Kami bersifat terbuka untuk seluruh warga bangsa global,” kata Rektor UMAM.