Mengenal Sosok Ardelia Muthia, Paskibraka Berhijab Pembawa Baki Bendera Merah Putih

MONITORDAY.COM - Sosok pembawa baki bendera Merah Putih pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-76 banyak mendapat sorotan.
Ia Adalah Ardelia Muthia Zahwa, anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2021yang berasal dari SMA Harapan 1 Medan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, siswi berhijab ini lahir di Tebing Tinggi, Sumatera Utara, pada 6 Desember 2004.
Ardelia, yang saat ini menduduki kelas X SMA ini merupakan puteri ketiga dari pegawai PT Perkebunan Nusantara (PTPN) III bernama Marsono.
Di sekolah, Ardelia mengikuti berbagai macam kegiatan. Ia memiliki keterampilan di bidang seni tari dan gemar berolahraga basket.
Selain itu, yang menarik adalah dia juga memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang aktif.
Di Paskibraka 2021, Ardelia menjadi anggota dari tim Indonesia Tangguh dan dipercaya menjadi pembawa baki bendera Merah Putih.
Sedangkan tiga lainnya dari Kelompok 8 yang bertugas mengibarkan bendera ialah Aditya Yogi Susanto sebagai Komandan Kelompok 8 yang mewakili Provinsi Gorontalo.
Kemudian Dika Ambiya Rahman sebagai pembentang bendera yang mewakili Provinsi Jawa Barat. Lalu Ridho Hadfizar Armadhani sebagai pengerek bendera yang mewakili Provinsi Lampung.
Seperti diketahui, Paskibraka 2021 yang anggotanya berasal dari perwakilan masing-masing provinsi di Indonesia telah dikukuhkan oleh Presiden Jokowi pada Kamis 12 Agustus lalu di halaman Istana Merdeka, Jakarta.