Manfaat Membaca Surat Al-Kahfi

HARI jum’at merupakan hari yang paling dimuliakan oleh Allah Swt.

Manfaat Membaca Surat Al-Kahfi
Ilustrasi foto/Net

HARI jum’at merupakan hari yang paling dimuliakan oleh Allah Swt.  diantara hari-hari lainnya. Dari Abu Said al-Khudri r.a., dari Nabi saw. bersabda: “Barangsiapa membaca surat al-Kahfi pada malam Jumat, maka dipancarkan cahaya untuknya sejauh antara dirinya dia dan Baitul atiq.” (Sunan Ad-Darimi, no. 3273)

Surat Al Kahfi dalam bahasa arab al-kahf yang artinya “Gua” atau juga disebut Ashabul Kahf merupakan surat golongan Makkiyah, atau yang diturunkan di kota mekkah, turun setelah surat Al-ghosyiah yaitu surat ke-18 dalam al-Qur’an, urutan mushaf berada setelah surat Al-Isra, terdiri dari 110 ayat.

Bercerita tentang beberapa orang pemuda yang tidur dalam gua bertahun-tahun lamanya. Selain itu terdapat pula beberapa buah cerita dalam surat ini yang semuanya mengandung pelajaran-pelajaran yang amat berguna bagi kehidupan manusia. Yaitu menerangkan sifat al-Qur’an sebagai petunjuk dan peringatan bagi manusia, dan peringatan pula bagi mereka yang mengatakan bahwa Allah Swt. mempunyai anak, semua yang ada di permukaan bumi merupakan perhiasan bagi bumi, dan sengaja diciptakan Allah agar manusia memikirkan bagaimana cara mengambil manfaat dari semuanya itu.

Keutamaan Surat Al-Kahfi yang pertama adalah terhindar dari fitnah dajjal yaitu dengan membaca dan menghafal beberapa ayat dari surat Al-Kahfi. Sebagian riwayat menerangkan sepuluh yang pertama, sebagian keterangan lagi sepuluh ayat terakhir. Imam Muslim meriwayatkan dari hadits al-Nawas bin Saman yang cukup panjang, yang di dalam riwayat tersebut Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Maka barangsiapa di antara kamu yang mendapatinya (mendapati zaman Dajjal) hendaknya ia membacakan atasnya ayat-ayat permulaan surat al-Kahfi.”

Keutamaan yang lain nya dari membaca Al Kahfi pada hari Jum’at  adalah mendapat pengampunan dosa diantara dua Jum’at. Dalam riwayat dari Abu Said al-Khudri ra, Rasulullah saw. bersabda: “Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua jumat.

Begitu banyak manfaat dan keutamaan membaca Surat Al-Kahfi. Karena membaca surat Al Kahfi adalah suatu yang disunahkan di hari Jumat karena ganjarannya yang begitu besar.  Dengan begitu banyak manfaat dan hikmah membaca Surat Al-Kahfi di hari jumat? Mari segera kita membaca Surat Al-Kahfi. Semoga hari jumat dan setiap harinya hidup kita akan semakin barakah dengan mengamalkan ayat-ayat yang terkandung dalam kitab Allah Swt.