Kopdar 3.0 dan IPM Generasi Z

Perkembangan media online dan media sosial sedemikian cepat. Salah satu penandanya adalah ketika diperkenalkan platform web 3.0 pada tahun 2001. Istilah yang identik dengan web 3.0 adalah web semantik. Dimana keterhubungan manusia dengan internet semakin dekat. Dengan algoritma yang mampu memilah, memilih, dan menyajikan apapun yang pengguna cari dengan cepat.

Kopdar 3.0 dan IPM Generasi Z
(c) ipm.or.id

MONITORDAY.COM - Perkembangan media online dan media sosial sedemikian cepat. Salah satu penandanya adalah ketika diperkenalkan platform web 3.0 pada tahun 2001. Istilah yang identik dengan web 3.0 adalah web semantik. Dimana keterhubungan manusia dengan internet semakin dekat. Dengan algoritma yang mampu memilah, memilih, dan menyajikan apapun yang pengguna cari dengan cepat.

Kesadaran itulah yang mendorong IPM (Ikatan Pelajar Muhammadiyah) untuk menghadirkan Kopdar 3.0 pada Momen Muktamar XXI yang akan diselenggarakan di Sidoarjo, Jawa Timur. Pembahasan dalam Kopdar akan difokuskan pada obrolan tentang perkembangan media IPM se-Indonesia dimana peserta Kopdar dapat saling berbagi tentang pengalamannya.

Anak muda milenial semakin ditantang untuk memanfaatkan internet. Dimana web 3.0 juga mendorong munculnya Internet of Things. Mesin terhubung dan berkomunikasi dengan mesin. asisten personal penggunanya yang tahu segala sesuatu tentang penggunanya dan mengakses internet untuk mencari jawaban dari kebutuhannya.

Tak hanya pintar mengorganisasikan SDM, IPM juga ditantang agar memiliki kapasitas dan kompetensi dalam mengorganisasikan data dan informasi. Web 3.0 menawarkan metode yang efisien dalam membantu komputer mengorganisasi dan menarik kesimpulan dari data online. Web 3.0 juga memungkinkan fitur Web menjadi sebuah sarana penyimpanan data dengan kapasitas yang luar biasa besar.

Sebagai organisasi Pelajar, IPM harus mampu memanfaatkan keunggulan dan pencapaian teknologi ini. Syiar dakwah di kalangan pelajar tak mungkin menafikan perang gagasan di dunia maya. Kopdar ini melibatkan lembaga media, tim media, dan admin medsos IPM se-Indonesia baik dari tingkatan ranting, cabang, daerah, wilayah, hingga pusat.  Acara ini diinisiasi oleh Lembaga Media PP IPM dan akan diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo pada 17 November 2018.

Semakin banyak pelajar terhubung, semakin banyak gagasan bisa dinarasikan. Peran IPM dalam literasi digital sungguh dinanti. IPM ada di garda depan di antara para pemiliki masa depan.