Ketua MPR : Tidak Perlu Khawatir Soal Intervensi PBB

Komisioner Tinggi HAM PBB Zeid Ra'ad Al Husein ini akan singgah di Indonesia dalam serangkaian kunjungannya ke beberapa negara Asia pasifik. Indonesia tak perlu risau dengan intervensi tentang LGBT dan Papua.

Ketua MPR : Tidak Perlu Khawatir Soal Intervensi PBB
source : voaindonesia.com



Ketua MPR RI Zulkifli Hasan memberikan komentar terkait akan datangnya perwakilan Komisioner HAM PBB ke istana 4-7 Februari mendatang. 

Zulkifli menyatakan bahwa pertemuan tersebut sebagai ajang diskusi, antara organisasi dunia dengan seorang kepala negara.

"Ya ndak apa apa, kalau pemerintah bersih kenapa tidak, ya kan diskusi boleh." ujarnya, di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (31/01).


Seperti yang diisukan akan adanya intervensi mengenai LGBT dan Papua, Zulkifli menegaskan bahwa Indonesia tidak perlu khawatir sebagai negara besar yang punya pendirian.

"Negara besar kok khawatir, Indonesia kan negara besar punya sikap punya pendirian." Tegasnya.

Kemudian Zulkifli berpandangan bahwa Indonesia sebagai negara besar harus percaya diri dan terbuka dengan masukan-masukan darimanapun.

"Oleh karena negara besar dan percaya diri itu, siapa saja mau bertamu diterima. Ya kan gitu dong cara pandangnya." Pungkasnya.

Sebagaimana diberitakan Komisioner Tinggi Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (KTT HAM PBB) Zeid Ra'ad Al Husein akan mengunjungi Indonesia.

Zeid nantinya akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo untuk membahas isu HAM di Indonesia. Pertemuan dengan agenda senada dengan Komnas HAM juga akan dilakukan.  

Kedatangannya untuk memenuhi undangan pemerintah Indonesia dalam rangkaian kunjungan ke beberapa negara di kawasan Asia Pasifik.

Zeid diagendakan bertemu sejumlah petinggi negara di antaranya Menteri Luar Negeri, Menteri Hukum dan HAM, Menteri Agama, Kapolri, Jaksa Agung, dan Menteri Koordinator Maritim, serta pihak Komisi III DPR RI.