Kerumunan Yang Digelar Rizieq Shihab, Pimpinan DPR Tegaskan Setiap Kegiatan Wajib Taati Protokol Kesehatan
Semua pihak lah tanpa terkecuali menjalankan protokol Covid-19 itu 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak) itu supaya tidak melakukan penyebaran dan membuat kluster baru.

MONITORDAY.COM - Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin menegaskan penerapan protokol kesehatan wajib ditaati dalam setiap kegiatan selama masa merebaknya Covid-19. Hal tersebut menanggapi aksi kerumunan yang digelar oleh pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat dan kawasan Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat beberapa waktu lalu.
"Dan saya juga mengharapkan semua pihak lah tanpa terkecuali menjalankan protokol Covid-19 itu 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak) itu supaya tidak melakukan penyebaran dan membuat kluster baru," kata Azis di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (17/11).
Selain itu, Azis berharap dengan kepulangan Rizieq Shihab ke Tanah Air, mampu menghadirkan kesejukan bagi bangsa dan negara.
"Mudah-mudahan juga insya Allah dengan kehadiran Pak Habib kemudian siapa pun membawa kesejukan bagi bangsa dan negara bagi kemajuan bangsa dan negara ke depan," ungkap Azis.
Adapun akibat kerumunan acara Rizieq Shihab, Kepala Polri Jenderal Idham Azis melepas jabat Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Nana Sudjana. Kemudian, Idham juga mencabut jabatan Kapolda Jawa Barat Inspektur Jenderal Rudy Sufahradi Novianto.