Jurus Ekonomi AS, Iran, dan India Hadapi Pandemi

Kepala Organisasi Perdagangan Dunia WTO memproyeksikan penurunan ekonomi dan hilangnya pekerjaan yang disebabkan oleh pandemi coronavirus akan lebih buruk daripada resesi 2008.

Jurus Ekonomi AS, Iran, dan India Hadapi Pandemi
ilustrasi pasar bursa/ net

MONITORDAY.COM - Kepala Organisasi Perdagangan Dunia WTO pada hari Rabu (25/3/2020)  memproyeksikan penurunan ekonomi dan hilangnya pekerjaan yang disebabkan oleh pandemi coronavirus akan lebih buruk daripada resesi 2008. Demikian laporan Reuters.

"Pandemi ini pasti akan berdampak besar pada perekonomian," kata direktur jenderal Roberto Azevedo. "Proyeksi terbaru memprediksi penurunan ekonomi dan kehilangan pekerjaan yang lebih buruk daripada krisis keuangan global belasan tahun yang lalu," tambahnya.

Amerika Serikat yang saat ini menunjukkan jumlah kasus tertinggi di dunia telah menyiapkan langkah ekonominya. Senat pada hari Rabu menyetujui paket stimulus bersejarah senilai $ 2 triliun untuk memberikan menyelamatkan ekonomi yang dihantam pandemi coronavirus.

Sebuah keputusan paling bersejarah sebagai salah satu langkah paling mahal dan jangkauan luas yang pernah dipertimbangkan Kongres. Pemungutan suara dengan suara bulat pada 96 setuju dan 0 menolak.

Undang-undang tersebut merupakan paket bantuan darurat terbesar dalam sejarah AS dan tindakan legislatif paling signifikan yang diambil untuk mengatasi krisis coronavirus yang semakin meningkat dengan cepat. Banyak rumah sakit di AS kewalahan. Dan menghentikan sebagian besar perekonomian Negeri Paman Sam itu.

Lain AS lain pula seterunya Iran. Negeri Para Mullah itu sedang meminta persetujuan Pemimpin Tertinggi mereka untuk menggunakan anggaran $ 1 Milyar. Iran telah menghentikan transaksi di  pasar modal internasional dan menghadapi pukulan lebih lanjut ke keuangannya dengan jatuhnya harga minyak yang datang di atas sanksi AS.

Menandai tekanan sektor keuangannya, Iran telah meminta Dana Moneter Internasional (IMF) sebesar $ 5 miliar dalam pendanaan darurat, permintaan pertamanya sejak penggulingan Shah dan pendirian Republik Islam pada tahun 1979.

Kantor Berita EFE melaporkan India pada hari Kamis (26/3/2020) mengumumkan langkah-langkah senilai 1,7 triliun rupee (sekitar $ 22,5 miliar) untuk membantu segmen penduduk miskin dan paling rentan, yang telah terpukul keras oleh kegiatan ekonomi yang terhenti di tengah-tengah penutupan total yang bertujuan mencegah pecahnya wabah pada populasi baru.

Pada hari kedua dari tiga minggu penutupan nasional, Menteri Keuangan Nirmala Sitharaman mengumumkan pada konferensi pers bahwa pemerintah akan mengeluarkan bantuan makanan untuk dua pertiga populasi - sekitar 800 juta orang - dan mengeluarkan uang tunai, subsidi dan pinjaman untuk miskin, petani, pekerja bangunan dan perempuan pedesaan.