Elektabilitas Jokowi Masih Tertinggi Versi Survei Median
Media Survei Nasional (Median) hari ini merilis hasil survei terbaru bertajuk "Survei Elektabilitas Kandidat: Siapa Layak Jadi Lawan, atau Pasangan Jokowi?" Hasilnya, elektabilitas Jokowi masih menduduki peringkat tertinggi dengan 36,2% suara. Angka itu mengalahkan Prabowo Subianto dengan 20,4% disusul Gatot Nurmantyo sebesar 7,0%.

MONITORDAY.COM - Media Survei Nasional (Median) hari ini merilis hasil survei terbaru bertajuk "Survei Elektabilitas Kandidat: Siapa Layak Jadi Lawan, atau Pasangan Jokowi?" Hasilnya, elektabilitas Jokowi masih menduduki peringkat tertinggi dengan 36,2% suara. Angka itu mengalahkan Prabowo Subianto dengan 20,4% disusul Gatot Nurmantyo sebesar 7,0%.
Terkait hal ini, Direktur Riset Median, Sudarto menuturkan alasan Jokowi tetap tertinggi lantaran masyarakat masih belum menemukan figur yang cocok menggantikan Sang Petahana.
"Ada yang mengatakan Pak Prabowo cocok, ada yang mengatakan Pak Gatot cocok, ada pula yang mengatakan Anies Baswedan cocok. Sehingga suara tersebar di banyak tokoh," katanya di Restoran Bumbu Desa, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (16/4/2018).
Pihaknya meyakini peta yang ada akan berubah drastis ketika telah resmi dilakukan pendaftaran calon. "Apakah dua pasang atau tiga pasang, pasti suara masyarakat akan terkanalisasi kepada calon-calon tersebut. Pasti akan berubah konstelasinya," ujar Sudarto.
[Mrf]