Filosofi Yang Di Dapat Dari Pohon Bambu
pohon bambu pertumbuhannya terbilang lambat, namunl memiliki akar yang kuat

LAKEYBANGET.COM- Guys bambu merupakan tanaman yang pertumbuhannya terbilang lambat, padahal sebetulnya memiliki akar yang kuat. Selama pertumbuhannya, akar bambu terlebih dahulu tumbuh dengan pesat sehingga memiliki kekuatan yang luar biasa. Pertumbuhan bambu biasanya baru terlihat ditahun ke empat, kemudian bambu akan tumbuh menjulang ke langit hingga 30 meter. Menurut klasifikasinya bambu merupakan jenis tanaman rumput.
Nah guys, filosofi yang bisa kita ambil dari tanaman bambu yaitu betapa pentingnya pondasi yang kuat bagi kehidupan kita. Bambu merupakan tanaman yang unik, meskipun berlatar rumput, bambu menjadi beda karena karakternya. Seperti kita sebagai manusia guys, segimanapun keadaan latar belakang kita, namun kita tetap bisa mengekspresikan potensi diri. Dan coba kita lihat, jarang yang namanya bambu itu rubuh, sebesarnya angin menerpa, bambu tetap aja kokoh. Bagi kalian yang pengen sukses berwirausaha, bisa belajar dari pohon bambu. Sukses adalah perjalanan yang membutuhkan pondasi mental yang kuat,tahan banting, berani ambil resiko dan mengembangkan karakter usaha.