Dinkes Belitung Catat Kesembuhan Pasien COVID-19 Capai 96 Persen
pandemi COVID-19 belum berakhir sehingga masyarakat diminta untuk tidak kendur menerapkan protokol kesehatan.

MONITORDAY.COM - Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatat tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di daerah itu mencapai 96 persen.
"Untuk tingkat kesembuhan Belitung cukup baik karena rata-rata pasien sembuh dan mereka adalah Orang Tanpa Gejala (OTG)," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Belitung, Joko Sarjono di Tanjung Pandan, Rabu.
Menurut dia, jumlah pasien positif COVID-19 di daerah itu saat ini berjumlah 26 orang dan 24 orang telah dinyatakan sembuh, sehingga masih tersisa dua orang pasien positif COVID-19 yang saat ini tengah menjalani perawatan.
Sedangkan lama masa perawatan pasien positif COVID-19 di daerah itu cukup bervariasi adapun paling cepat 10 hari dan paling lama mencapai 42 hari perawatan.
"Kalau yang sekarang kondisi berbeda dengan dulu jadi tidak perlu pengambilan swab lagi maka setelah 10 hari menjalani isolasi dan tanpa gejala maka dinyatakan sembuh," ujarnya.
Ia menambahkan, sejauh ini di Kabupaten Belitung hanya ditemukan dua klaster penyebaran COVID-19 yaitu klaster pasien 034 dan klaster Bangladesh sedangkan lainnya hanya kasus tunggal atau tidak menyebarkan yang lain.
"Misalnya kasus positif COVID-19 anggota DPRD Belitung itu bukan merupakan kalster karena hanya berakhir di mereka jadi kalau klaster itu menularkan ke lokal," katanya.
Joko mengingatkan bahwa pandemi COVID-19 belum berakhir sehingga masyarakat diminta untuk tidak kendur menerapkan protokol kesehatan.
"Selama kasus di pusat belum juga turun maka pandemi belum dapat dikatakan berakhir," demikian Joko.