China Minta G7 Jangan Campuri Internal Negeri Tirai Bambu

China Minta G7 Jangan Campuri Internal Negeri Tirai Bambu
Duta Besar China untuk Inggris Raya, Liu Xiaoming (Foto: Istimewa)

MONITORDAY.COM - Kedutaan Besar Cina di Inggris bereaksi tajam terhadap keputusan  bersama yang dikeluarkan setelah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7, yang menyinggung situasi di Taiwan, Hong Kong, dan Kawasan Otonomi Uygur Xinjiang.

Duta Besar China untuk Inggris Raya, Liu Xiaoming merilis pernyataan pada Senin (14/06/2021) terkait keputusan G7. 

Pernyataan Xiaoming mengritik para pemimpin G7, dengan menyebutkan kedubes sangat tidak puas dan dengan keras menentang komunike tersebut. Pernyataan itu mengeklaim bahwa KTT G7 menunjukkan politik diktaktor dan mencampuri terlalu dalam urusan internal China. 

Pernyataan itu juga mendesak Amerika Serikat (AS) dan anggota G7 lainnya untuk berhenti mencampuri urusan dalam negeri Cina.

Xiaoming minta G7 mengurusi internal negara mereka masing-masing, terlebih soal vaksinasi yang menjadi sorotan saat ini.