Bendungan Katulampa Siaga Satu, Jakarta Waspada

Tingginya curah hujan di jabodetabek diperkirakan akan mengakibatkan banjir di Jakarta malam ini. Aliran air dari hulu telah diwaspadai sejak siang tadi.

Bendungan Katulampa Siaga Satu, Jakarta Waspada
foto : bpbd dki

MONITOR DAY, Bogor - JakarJakarta akan  kembali diterjang banjir. Hujan yang lebat dari pagi tadi membuat debit air di Bendungan Katulampa Bogor naik signifikan. Genangan yang terjadi akibat curah hujan yang tinggi di Jakarta akan ditambah dengan aliran air yang berasal dari hulu.

Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto menyampaikan bahwa Bendungan Katulampa Bogor saat ini telah berada dalam status siaga satu banjir.  

"Bendungan Katulampa saat ini telah siaga satu, 240 ketinggiannya, jadi agar semuanya waspada, dilaporkan sudah 13 titik yang tergenang air di Kota Bogor. Jadi  yang berada di pinggiran sungai agar waspada. karena ini kondisinya volume airnya luar biasa. ujarnya, Senin (05/2).

Bima juga mengingatkan kepada warga jakarta, bahwa banjir akan segera datang ke Jakarta.

"Juga kepada warga Jakarta, saya minta waspada juga diperkirakan mungkin jam 8 atau jam 9 malam air sudah tiba di Jakarta. jadi lebih baik tinggal di rumah saja, enggak usah kemana-mana." pesannya.

Sementara dirilis BPBD DKI Jakarta, bahwa sejak pagi tadi volume air meningkat signifikan di Bendungan Katulampa, Bogor. Sejak pagi tadi Pukul 06.00 WIB : 75 cm/Mendung (Siaga 4), kemudian Pukul 07.00 WIB : 130 cm/Hujan (Siaga 3), selanjutnya, Pukul 07.40 WIB : 140 cm/Mendung (Siaga 3), selanjutnya, pada Pukul 08.00 WIB : 160 cm/Hujan (Siaga 2), baru pada Pukul 08.30 WIB : 220 cm/Hujan (Siaga 1).