Azis Syamsudin Telah Jelaskan Kondisi Perkembangan RUU Cipta Kerja ke Jokowi

Hal-hal yang sifatnya aktual saja, bagaimana situasi penanganan corona, terus juga bagaimana perkembangan pembahasan di DPR mengenai omnibus law.

Azis Syamsudin Telah Jelaskan Kondisi Perkembangan RUU Cipta Kerja ke Jokowi
Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin

MONITORDAY. COM - Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin menyatakan dirinya ikut hadir dalam pertemuan para petinggi partai koalisi dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (06/03/2020).

Lebih lanjut, Azis menuturkan dalam pertemuan tersebut membahas penanganan penyebaran virus corona dan perkembangan pembahasan Omnibus Law RUU Cipta Kerja.

"Hal-hal yang sifatnya aktual saja, bagaimana situasi penanganan corona, terus juga bagaimana perkembangan pembahasan di DPR mengenai omnibus law," kata Azis di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/03/2020).

Selain itu, Azis menyatakan hanya menyampaikan perkembangan omnibus law RUU Cipta Kerja. Menurutnya, RUU Cipta Kerja masih berada di Sekjen partai untuk dilakukan pengecekan administrasi.

"Tinggal kesekjenan mengirim kepada ibu ketua. Nanti Ibu Ketua DPR akan mengundang para wakil ketua ini di tingkat pimpinan dalam rangka mengagendakan di bamus," tambahnya.

Politisi partai Golkar itu mengatakan dalam pertemuan itu Presiden Jokowi tidak mempertanyakan sikap DPR yang tak kunjung memulai pembahasan Omnibus Law RUU Cipta Kerja.

Azis hanya memaparkan pasal-pasal dalam RUU Cipta Kerja yang menimbulkan pro dan kontra akan dibahas secara mendalam.

"Ya, apapun nanti sifatnya yang pro dan kontra itu nanti bisa dibahas, akan dilakukan pendalaman penyisipan pasal-pasal, ide dari pihak intelektual, buruh dan segala macam akan kita masukan ke dalam DIM," pungkasnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengumpulkan ketua umum dan sekjen partai koalisi pendukung pemerintah, pimpinan DPR serta ketua-ketua fraksi di DPR di Istana Negara pada Jumat (06/03/2020) lalu.