Akbar Faizal Usul Gaji DPR Disumbangkan Bagi Korban Gempa Sulteng & NTB
Musibah gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah Jum'at (28/09) lalu, mendapatkan perhatian anggota DPR RI, salah satunya Akbar Faizal.

MONITORDAY.COM - Musibah gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah Jum'at (28/09) lalu, mendapatkan perhatian anggota DPR RI, salah satunya Akbar Faizal.
Anggota DPR dari Fraksi Partai NasDem ini mengusulkan agar DPR berperan penuh mengurangi penderitaan para korban gempa baik di Palu dan Lombok. Peran itu bisa dalam bentuk menyumbangkan gaji anggota Dewan bulan Oktober 2018.
"DPR bisa berperan untuk mengurangi penderitaan saudara-saudara kita di sana. Maka dalam kesempatan ini, saya bermaksud menawarkan usulan agar gaji anggota Dewan bulan Oktober ini bisa disumbangkan ke daerah bencana, Palu dan NTB," kata Akbar dalam rapat paripurna DPR RI, Komplek Parlemen Senayan, Selasa (02/10).
Terkait besaran, anggota komisi III menyerahkan mekanisme kepada pimpinan DPR dan anggota DPR lainnya.
"Silahkan bagaimana mekanisme diatur saja oleh pimpinan dan rekan anggota DPR lainnya," imbuhnya.
Saat dikonfimasi oleh monitorday.com terkait usulannya di rapur kemarin. Akbar menilai ini sebagai bentuk empati setinggi-tingginya dari DPR terhadap para korban di dua lokasi bencana, Palu dan Lombok.
"Hati saya terenyuh saat mendapatkan kabar duka tersebut. Saya berpikir upaya apa yang bisa dilakukan DPR secara kolektif dan massif untuk mereka yah, ya sudah dalam rapur itu saya usulkan terkait sumbangan dari anggota DPR. Maka sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu mereka. Karena bagaimanpun mereka saudara kita dan suara (pilihan) merekalah yang mengantarkan para anggota dewan ke Senayan," terangnya
Legislator dapil Sulawesi Selatan II yakin usulan tersebut tidak akan ada penolakan dari anggota DPR lainnya.
"Saya punya keyakinan, ini pasti diterima oleh pimpinan dan anggota lainnya. Karena ini persoalan kemanusiaan, tidak mungkinlah untuk menolaknya,"
Akbar juga mengapresiasi kepada seluruh pihak dan instansi pemerintah yang telah bahu membahu terlibat dalam penanganan pasca gempa di dua lokasi itu.
"Yang terpenting saat ini diperlukan kebersamaan dan kesinergian, bukan ego sektoral, dari seluruh pihak dalam menangani dan membantu para korban gempa dan tsunami," pungkasnya.