Wiranto: Perusak Baliho di Pekanbaru Oknum Dari Dua Partai

Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto mengungkap dalang perusakan baliho dan spanduk Partai Demokrat yang dirobek di Pekanbaru, Riau.

Wiranto: Perusak Baliho di Pekanbaru Oknum Dari Dua Partai

MONITORDAY.COM - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto mengungkap dalang perusakan baliho dan spanduk Partai Demokrat yang dirobek di Pekanbaru, Riau.

Dalam acara konferensi pers yang digelar di Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto mengatakan Presiden Joko Widodo menyayangkan aksi yang dinilainya menimbulkan keresahan di masyarakat.

"Tindakan salah dan presiden menyesalkan kejadian ini. Kita usut tuntas," ujar Wiranto di Jakarta, Senin (17/12/2018).

Wiranto mengatakan aksi yang dicurigai adanya skenario politik itu sudah diungkap. Dia tidak menyebut siapa nama oknum tersebut melainkan dari mana asal oknum tersebut.

"Polisi usut tuntas siap oknum itu. Pak Kapolri cepat mengusut dan ternyata memang perbuatan oknum dari partai tertentu, baik dari PDIP dan Demokrat," ungkap dia.

Oknum perusakan itu kini telah ditangkap pihak berwajib.

Ia juga mengungkapkan perusakan itu dilakukan bukan atas perintah partai, melainkan aksi personal, demi mendapat pujian dan kesalahan koordinasi.

"Mereka tidak atas perintah dan kebijakan pimpinan partai. Tapi karena ada miskoordinasi, tidak mematuhi aturan dan perintah. Mereka melakukan inisiatif untuk dapat pujian, pahala," tandasnya.