Wagub DKI Minta Warga Rayakan Tahun Baru di Rumah Saja

Wagub DKI Minta Warga Rayakan Tahun Baru di Rumah Saja
Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria/ Istimewa.

MONITORDAY.COM - Warga Jakarta diminta menghindari kerumunan saat malam Tahun Baru 2022. 

Demikian hal itu disampaikan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (29/12/2021). 

Dikatakan Riza, tidak perlu membuat acara yang dapat menimbulkan kerumunan dan interaksi tinggi mengingat merebaknya kasus Covid-19 varian Omicron. 

"Omicron sekali lagi angkanya sudah cukup tinggi," ujarnya. 

Kementerian Kesehatan mendeteksi kasus Omicron sudah masuk Tanah Air. Saat ini, terdapat 47 orang yang terinfeksi Omicron. 

Oleh karen itu, Riza pun mengingatkan warga agar tidak bepergian ke luar kota atau luar negeri. 

"Kami harap itu dapat dihindari," sebutnya. 

Selain itu, warga diharapkan menggelar kumpul keluarga di rumah saja. Namun tetap harus disiplin menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 termasuk varian omicron.