Vila Imah Mamih Sukabumi, Rekomendasi untuk Staycation Bareng Keluarga

MONITORDAY.COM - Butuh udara segar? Daerah hingga tempat dengan suhu dingin dan adem seperti di Sukabumi dapat jadi jawaban. Khusus bagi kalian yang tinggal di sekitaran ibu kota dan berniat menghabiskan waktu libur akhir pekan di Kota Mochi.
Vila Imah Sukabumi dapat dipilih sebagai tempat rehat. Selain suasananya yang asri karena berada di kaki Gunung Gede Pangrango. Vila Imah Mamih juga dekat dengan empat obyek wisata yang telah populer.
Daerah menginap yang menjadi opsi banyak orang dan pelancong ini terletak di Desa Cibunar, Kadudampit, Sukabumi. Lokasi penginapan yang dekat dengan wilayah wisata alam Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) memberi banyak keuntungan. Daerah kaki gunung menciptakan udara segar yang sangat cocok untuk menyehatkan pernapasan.
Saat menginap di Vila Imah Mamih, kalian bisa jalan-jalan ke sejumlah obyek wisata, seperti Danau Situ Gunung, Jembatan Gantung yang merupakan jembatan terpanjang di Asia Tenggara dengan panjang 243 meter dan tinggi 150 meter, Curug Sawer, dan Curug Kembar yang punya air jernih. Bikin pengen nyebur.
Mengusung konsep arsitektur Eropa, Vila Imah Mamih didesain dua tingkat yang memiliki 6 kamar tidur, 4 kamar mandi, pantry, dan ruang keluarga yang luas dan nyaman.
Liburan yang menyenangkan adalah di saat kalian dapat melepaskan penat selepas menjalani kesibukan aktivitas. Vila Imah Mamih menjadi salah satu yang sangat pantas dicoba. Mau sendiri atau ramai-ramai bersama keluarga dan teman, dijamin bakal membuat kalian puas dan mengesankan.
Bagaimana, jadi kapan nih?