Video Call Dengan AO Mekaar, Erick Thohir Beri Semangat Berdayakan Masyarakat

MONITORDAY.COM - Menteri BUMN Erick Thohir sempatkan diri untuk berinteraksi dengan Account Officer Program Mekaar yang merupakan bagian dari BUMN Permodalan Nasional Madani (PNM). Erick menyapa Devi Amelia yang juga baru berulang tahun ke-21.
Devi seorang lulusan SMK yang berasal dari Garut tersebut sedang mendampingi 16 kelompok ibu-ibu di Garut. Dimana usaha yang dijalankan oleh ibu-ibu adalah pertanian dan perdagangan.
Dalam video call singkat tersebut, Erick menyatakan dukungannya terhadap para pejuang di akar rumput agar tetap semangat dalam menjalankan tugasnya.
"Semangat selalu ya Devi dan para ibu-ibupreneur. Ibu-ibu hebat pejuang kesejahteraan keluarga. Semoga selalu sehat, usahanya berkembang, dan bisa membuka lapangan kerja baru untuk kemajuan ekonomi bangsa," ucap Erick dalam akun Instagram @erickthohir pada Selasa (3/5/2022).
Dia mengaku selalu terbuka menerima masukan dalam memperbaiki konsep hingga mekanisme dalam upaya menyejahterakan para nasabah Mekaar. Di akhir percakapan, mantan presiden Inter Milan itu menyelipkan pesan melalui pantun untuk perempuan asal Garut, Jawa Barat, tersebut.
"Jalan-jalan ke Jakarta, singgah sebentar di Stasiun Jatinegara, hari ini video call dengan Devi Amalia, selamat lebaran dan salam buat keluaga," kata Erick.