Tol Cipali KM 122 Ambles, Lalin Dibuat Contra Flow

MONITORDAY.COM -Jalan tol Cipali di Km 122.400 B (dari Palimanan arah Cikopo), Kabupaten Subang, ambles, Selasa (9/1/2021). Akibatnya ruas jalan di sekitar lokasi kejadian tidak bisa dilalui kendaraan.
Hujan deras yang mengguyur di sekitar lokasi kejadian membuat tanah di bawah tol bergerak. Badan jalan pun ikut tergerus hingga beberapa bagian ambles dan retak-retak.
Pengelola Tol dan Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Cipali terpaksa memberlakukan contra flow di jalur A (dari Cikopo arah Palimanan) sejauh 9 kilometer yang dimulai dari Km 117-126. Langkah ini dlakukan untuk mengantisipasi kemacetan akibat adanya amblesan badan jalan tol.
Awak Media Monitorday yang berada di lokasi pun memantau antrean kendaraan mengular di sepanjang lokasi amblesan. Macet Sepanjang 5 KM.
Tampak salah satu penumpang bus dari Cirebon ke Bogor, Dianasari mengaku geram karena harus menunggu begitu lama.
Hingga berita ini dikabarkan, semua kendaraan dari kedua arah harus memperlambat kecepataanya terutama begitu melintas di jalur contra flow.