TKN Jokowi-Ma’ruf Tegaskan Siap Untuk Tes Baca Al-Quran

Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf mengaku siap jika diundang untuk tes baca Al-Quran untuk peryaratan Capres-Cawapres. Hal ini menanggapi undangan dari Ikatan Dai Aceh untuk diadakan  tes baca Al-Quran bagi Capres-Cawapres.

TKN Jokowi-Ma’ruf Tegaskan Siap Untuk Tes Baca Al-Quran

MONITORDAY.COM – Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf mengaku siap jika diundang untuk tes baca Al-Quran untuk persyaratan Capres-Cawapres. Hal ini menanggapi undangan dari Ikatan Dai Aceh untuk diadakan  tes baca Al-Quran bagi Capres-Cawapres yang akan berhadapan di Pilpres 2019 mendantang.

Pak Jokowi sangat siap menerima tawaran yang diberikan kawan-kawan Ikatan Dai Aceh," kata juru bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Arya Sinulingga, dalam keterangan tertulis, Minggu, (30/12).

Seperti diketahui, Ikatan Dai Aceh mengundang Capres-Cawapres yang akan berkompetisi di Pilpres 2019, untuk mengikuti tes baca Alquran. hal ini diusulkan demi mengakhiri polemik soal keislaman para calon pemimpin itu, yang akhir-akhir ini memanas di tengah-tengah masyarakat. Rencananya, jika undangan tersebut dipenuhi oleh kedua calon, tes membaca Alquran dilaksanakan di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, pada 15 Januari 2019.

Arya mengatakan, pihaknya mengerti apa yang dimaksudkan oleh para Dai di Aceh yang mengusulkan hal tersebut. Ia mengatalan, bahwa dalam memilih pemimpin di daerah yang dijuluki serambi Mekah itu memang ada persyaratan agar calon pemimpin bisa membaca Al-Quran.

ini adalah permintaan dari masyarakat Aceh. Mereka memang dikenal sangat menjunjung ajaran dan melandaskan semuanya dari agama Islam," kata Dia.

Arya juga mengaku siap dengan mekanisme apapun jika nantinya tes baca Al-quran jadi digelar. Ia menegaskan, jika kubu Prabowo sepakat dengan usulan tersebut, maka tinggal disepakati apakah tes tersebut dibuka untuk disaksikan secara umum atau tidak.

“Kalau kubu Prabowo meminta, misalnya, dibuat tertutup dan hanya didengarkan oleh para juri, itu pun kita bersedia,” tegasnya.