Tiongkok Klaim Natuna, MPR Dukung Sikap Tegas Pemerintah
China hanya investor nomor tiga di Indonesia. China pasti membutuhkan Indonesia. Jadi tidak usah khawatir tentang implikasi ekonomi.

MONITORDAY.COM - Wakil Ketua MPR, Syarief Hasan mendukung sikap tegas pemerintah dalam persoalan klaim China atas Natuna. Menurutnya, Pemerintah tidak perlu khawatir hal itu akan berimplikasi secara ekonomi.
"China hanya investor nomor tiga di Indonesia. China pasti membutuhkan Indonesia. Jadi tidak usah khawatir tentang implikasi ekonomi," kata Syarief Hasan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (07/01/2020).
Menurut Syarief, Indonesia harus betul-betul tegas dan tidak ada kata negosiasi. Sehingga, China mematuhi aturan pada Konvensi PBB tentang Hukum Laut (UNCLOS) 1982 yang sudah diratifikasi bersama.
Politisi Partai Demokrat itu menegaskan, pemerintah bisa melakukan langkah apa pun, termasuk meninjau kembali investasi China di Indonesia. Menurutnya, langkah itu bisa diambil setelah melihat respons dari pemerintah China.
Lebih lanjut, Syarief mengatakan kalau China masih tetap pada pendiriannya yang tidak menghargai kedaulatan NKRI, pemerintah Indonesia dinilai bisa mengambil langkah apapun. Meskipun nanti langkah itu akan berimplikasi pada sektor ekonomi.
"Saya pikir bisa saja kita meninjau investasi China di Indonesia kalau memang tidak ada respon. Perlu tindakan yang betul-betul tegas dari pemerintah kita. Ini juga menjadi pelajaran untuk China," ujarnya.