Ternyata Google Punya Fitur Nyetem Gitar

MONITORDAY.COM - Google Search memiliki fitur bawaan yang memberikan pengguna jawaban apa yang dibutuhkan di hasil pencarian itu sendiri. Seperti pengguna bisa melakukan konversi mata uang atau satuan, menghitung angka, menemukan cuaca di kota, dan masih banyak lagi.
Berdasarkan laporan dari Android Police, Google telah memasukkan tuner gitar, atau fungsi untuk menyetel nada gitar ke dalam hasil pencarian.
Idealnya setiap gitaris sudah memiliki tuner mereka sendiri. Namun, jika pengguna perlu menyetel instrumen saat bepergian dan tak memiliki tuner, di situlah fitur ini berguna bagi pemain gitar.
Cara penggunanya dengan mengetikkan Google tuner ke dalam bar pencarian. Selanjutnya, akan disambut dengan antarmuka seperti gambar berikut.
Fitur ini akan berfungsi pada perangkat desktop dan juga seluler. Dalam hal ini tuner gitar bukannya fitur yang baru, sebelumnya Google Assistant sebenarnya memiliki hal yang serupa di dalamnya.
Namun bila pengguna tidak menggunakan Google Assistant, fitur ini merupakan alternatif yang baik. Ini akan mengharuskan pengguna mengaktifkan mikrofon perangkat supaya dapat menangkap suara dari gitar.
Jadi, seberapa efektifnya akan tergantung pada kualitas mikrofon dan kebisingan background. Ini mungkin tidak akan menggantikan tuner gitar khusus dalam waktu dekat tapi cukup berguna dalam keadaan darurat.