Survei SMRC: 68,5% Warga Puas di Dua Tahun Kinerja Jokowi

MONITORDAY.COM - Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menggelar survei mengenai evaluasi publik terhadap kinerja 2 tahun Presiden Joko Widodo (Jokowi). Survei itu menunjukkan bahwa mayoritas warga, atau sebanyak 68,5 persen puas terhadap kinerja Jokowi.
"Mayoritas warga, 68,5%, masih sangat puas dengan kerja Presiden Jokowi. Yang kurang puas 29,5%. Tingkat kepuasan ini relatif stabil dibanding 2019," demikian rilis survei SMRC, dikutip Selasa (19/10/2021).
Selain soal kinerja secara keseluruhan, Survei yang digelar pada 15 - 21 September 2021 itu juga menunjukkan kepuasan warga terhadap pemerintahan Jokowi dalam menangani pandemi Covid-19.
"64,6% merasa sangat puas dengan kerja pemerintah pusat menangani Covid-19. Sementara yang kurang puas 32%. Kepuasan ini cenderung menguat dalam setahun terakhir," bunyi rilis survei.
Meski begitu, masyarakat banyak yang kurang puas terhadap kinerja pemerintah pusat terkait pemulihan ekonomi nasional. Survei SMRC menyebut, sebanyak 44,1% kurang puas dalam menanganani pemulihan ekonomi.
"Namun demikian, warga pada umumnya masih percaya atau 67%, Jokowi mampu membawa Indonesia keluar dari krisis ekonomi akibat wabah Covid-19," demikian survei SMRC.
Survei SMRC menggunakan metode multistage random sampling dengan melibatkan 1220 responden berusia di atas 17 tahun. Adapun margin of error survei sebesar ± 3,19% pada tingkat kepercayaan 95%.