Subhanallah! Ribuan Wisudawan Kampus UMY Dibekali Al-Qur'an
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menggelar wisuda untuk Program Vokasi, Sarjana, dan Pascasarjana periode pertama Tahun Akademik 2018/2019 di Sportorium UMY pada Sabtu (20/10/2018).

MONITORDAY.COM - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menggelar wisuda untuk Program Vokasi, Sarjana, dan Pascasarjana periode pertama Tahun Akademik 2018/2019 di Gedung Sportorium UMY pada Sabtu (20/10/2018).
Pada prosesi wisuda periode pertama ini, UMY meluluskan 1687 wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari 1428 Program S1, 101 dari Program Pascasarjana dan 48 wisudawan dan wisudawati dari Program Vokasi.
Namun, ada hal yang berbeda dan menarik pada prosesi wisuda kali ini, UMY membagikan kitab suci al-Qur'an kepada seluruh wisudawan dan wisudawati.
Rektor UMY, Gunawan Budiyanto menyampaikan, wisuda kali ini terasa begitu spesial, karena untuk pertama kalinya wisudawan mendapat bingkisan al-Qur'an.
"Di tangan kanan terdapat kitab suci dan tangan kiri yang anda genggam adalah ijazah yang melambangkan ilmu pengetahuan yang kalian dapatkan selama menuntut ilmu,” katannya sebagaimana dimuat di website resmi UMY.
Menurutnya, kedua hal tersebut diharapkan menjadi modal wisudawan dan wisudawati untuk menyongsong masa depan.
“Dua hal itulah yang kami harapkan bisa menjadikan bekal untuk kalian semua menapaki kehidupan mendatang,” paparnya.
Gunawan menambahkan, dengan al-Qur'an sebagai pedoman hidup dan sumber ilmu pengetahuan, semoga dapat memperbaiki kondisi Negara Kesatuan Republik Indonesia saat ini.
"Dan juga dapat menggerakkan bangsa serta mewujudkan cita – cita para pendiri bangsa,” imbuhnya.