Pesan Panglima TNI dan Kapolri Di Malut: TNI-POLRI Harus Netral di Pilkada Serentak
Kunker Ke Pulau Morotai, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Aziz M.Si dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto S. I. P menegaskan bahwa TNI/POLRI siap mengamankan Pilkada serentak termasuk menjaga kedaulatan NKRI

MONITORDAY.COM - Kapolda Maluku Utara Brigjen Pol. Drs. Suroto, M.Si. Beserta Forkopimda Prov. Maluku Utara Melaksanakan Penyambutan Panglima TNI dan Kapolri Beserta Rombongan di Bandara Pitu Morotai, Kamis (16/01/2020)
Dalam rangka Kunjungan Kerja Ke Pulau Morotai Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Aziz M.Si dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto S.IP beserta Rombongan yaitu, As Rena Mabes Polri, As Ops Mabes Polri, Kadiv Propam Mabes Polri, Karo Penmas Div Humas Mabes Polri.
Panglima TNI dan Kapolri bersama Gubernur Malut dan Forkopimda setempat berpose di tugu pasukan sekutu di Kabupaten Morotai.
Tujuan Kunjungan kerja Kapolri dan Panglima TNI di Pulau Morotai Ini adalah untuk memeriksa kesiapan Pengamanan di daerah perbatasan untuk Menjaga Kedaulatan NKRI serta untuk Memastikan Pilkada Serentak 2020 Berjalan aman, dan lancar serta Netralitas Anggota TNI dan Polri dalam Pilkada 2020.
Kapolri Menyampaikan Ucapan Terimakasih atas Dedikasi dan Loyalitasnya serta Sinergitasnya yang Telah di tampilkan oleh XVI/Pattimura, Polda Maluku Dan Polda maluku Utara, serta dalam Pelaksanaan Pilkada Polda maluku Utara diharapkan mempersiapkan Pengamanan yang benar-benar siap dan rencanakan dengan baik karena perencanaan yang baik akan menghasilkan hasil yang baik.
Beni Laoss (Bupati Kep Morotai) dampingi Petinggi TNI/POLRI.
"saya minta kalian tidak boleh ke kiri atau kanan, saya minta kalian junjung tinggi netralitas, saya juga tidak mau mendengar jajaran Maluku Utara pada saat Pilkada nanti ada anggota polri yg tidak netral dalam pelaksanaan pengamanan, serta saya menghimbau agar Personel Polri menyadari karena kehadiran TNI Polri mampu mengawal pelaksanaan pemilu dengan aman tertib" jelas Kapolri.
Mengakhiri sambutanya, Kapolri menyerukan agar kekompakan TNI/POLRI harus dijaga. Dia menolak ada stigma terbaik terhadap satuan tertentu, karena dedikasi TNI/POLRI kepada NKRI tidak bisa dinilai dengan apapun.
"ini bukan tentang siapa yang hebat, ini tentang kebersamaan TNI/POLRI yang tidak bisa dinilai dengan apapun dan itulah yg namanya kristalisasi nilai nilai soliditas dan sinergitas" Tutup Kapolri
Pada kesempatan yang sama, Panglima TNI juga memberikan Ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras kepada prajurit TNI Polri pada tahun 2019 sehingga Pilkada serentak dapat dilaksanakan dengan aman dan damai.
"kita lihat dari situasi Nasional saat ini banyaknya ekploitasi SDA dan itu menjadi kewajiban kita semua sehingga saya datang ke sini mendengar secara langsung paparan terkait SDA kita yang berhimpitan dengan wilayah philipina dan itu secara khusus baik TNI Polri karena ancaman dari utara pun ada, Ini juga harus menjadi perhatian kita, memang infrastruktur masih kekurangan di maluku utara namun kita masih memiliki upaya untuk bisa melaksanakan operasi itu dalam rangka mengamankan wilayah NKRI dan itu semua menjadi tanggung jawab kita," Jelas Panglima TNI
Panglima TNI juga menambahkan bahwa ekploitasi baik di laut dan di darat, TNI/POLRI harus bisa mengamankannya khususnya wilayah terluar seperti pulau Morotai ini.
"Apabila kita bisa mengamankan tujuannya hanya satu yaitu untuk kesejahteraan seluruh rakyat indonesia," tutupnya.
Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Malut Akbp Adip Rojikan Sik MH , mengucapkan banyak terima kepada masyarakat morotai dan maluku utara pada umumnya karena selama kunjungan berlangsung Situasi tetap aman dan kondusif serta terus mengajak untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif.