Pemulihan Ekonomi di Era New Normal, Perlu Upaya Digitalisasi UMKM
Upaya tersebut perlu dilakukan guna mendukung pemulihan ekonomi nasional, apalagi selama ini UMKM sangat berperan dalam menjalankan roda perekonomian di Indonesia.

MONITORDAY.COM - Dalam rangka memasuki pelakasanaan normal baru atau new normal di tengah pandemi Covid-19, Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) menilai upaya digitalisasi di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) perlu direalisasikan.
Ketua Umum ISEI Perry Warijyo mengatakan, upaya tersebut perlu dilakukan guna mendukung pemulihan ekonomi nasional, apalagi selama ini UMKM sangat berperan dalam menjalankan roda perekonomian di Indonesia.
"Kita perlu terus mengangkat pentingnya digitalisasi, khususnya bagi sektor UMKM. Ke depan kita perlu melahirkan new UMKM yang berbasis pada digital," kata Perry Warijyo, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (30/5).
Pemuliham ekonomi nasional di tengah pandemi, menurut Perry, bisa juga dilakukan dengan inovasi yang dilakukan di berbagai sektor, serta juga dengan membangun kekuatan ekonomi kreatif. Hal itu, merupakan upaya agar ekonomi bisa segera pulih dan nantinya aktivitas bisnis mampu berjalan sebagaimana biasanya.
Di samping itu, Perry mengatakan, pihaknya juga dalam hal ini perlu untuk membantu memikirkan rumusan kebijakan yang dapat menciptakan kesejahteraan nasional.
"Selama pandemi Covid-19 ini ISEI telah melakukan pemikiran mendalam mengenai strategi untuk mendukung analisis dan perumusan kebijakan, menyelenggarakan joint public lecture, pelatihan akademis, dan profesi," tuturnya.
Beberapa langkahnya, ISEI melakukan focus group discussion, dan berbagai webinar mengenai dampak sosial, ekonomi, dan penanganan Covid-19 di berbagai daerah.
Selain itu, ISEI juga telah melaksanakan kegiatan ISEI Peduli 2020 dengan memberikan donasi penanganan pandemi covid-19 pada beberapa rumah sakit di April lalu.
"ISEI akan berkomitmen terus memaksimalkan perannya dalam memberikan ide dan pemikiran untuk memulihkan ekonomi di tengah pandemi," tandas Perry.