Meski 3 Kali Jumpa, Trump Tak Mampu Bujuk Kim Jong-Un Denuklirisasi. Lantas Biden Seperti Apa?

Meski 3 Kali Jumpa, Trump Tak Mampu Bujuk Kim Jong-Un Denuklirisasi. Lantas Biden Seperti Apa?
Kim Jong-Un (Foto: Istimewa)

MONITORDAY.COM - Salah satu upaya diplomasi yang dilakukan AS terhadap Korut adalah terkait program senjata nuklir. 

Pemerintahan AS terkini, di bawah kepresidenan Joe Biden, menyatakan akan melakukan tinjauan kebijakan dan mengatakan akan mencari cara-cara yang 

"dikalibrasi dan praktis" untuk membujuk Pyongyang melakukan denuklirisasi.

Sejauh ini Korut sendiri diketahui telah menolak permohonan AS untuk diplomasi sejak Biden mengambil alih kekuasaan dari tangan presiden sebelumnya Donald Trump usai Pilpres 2020. 

Trump sendiri--saat berkuasa--telah tiga kali melakukan pertemuan bilateral dengan Kim Jong-un, namun tetap gagal membujuk denuklirisasi. 

Awal pekan ini, utusan khusus AS untuk  Korut, Sung Kim menawarkan pertemuan antara Washington dengan Pyongyang di mana saja, kapan saja tanpa prasyarat.

"Kami terus berharap Republik Demokratik Rakyat Korea (DPRK) akan menanggapi secara positif peninjauan kami, dan tawaran kami untuk bertemu di mana saja kapan saja, tanpa prasyarat," kata Sung Kim selama kunjungan lima hari di Korea Selatan, seperti dikutip dari AFP, Senin (21/6).